Slank Diajak Jokowi Kampanyekan Kebersihan
Jumat, 07 Juni 2013 – 17:31 WIB

Slank Diajak Jokowi Kampanyekan Kebersihan
JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo mendatangi markas grup rock Slank di Jalan Potlot III, Duren Tiga, Pancoran, Jakarta Selatan, Jumat (7/6). Tiba sekitar pukul 14.00 WIB, Jokowi -panggilan Joko Widodo- disambut para personel Slank dan awak manajemennya.
Maksud kedatangan orang nomor satu di Pemprov DKI Jakarta itu untuk bersilaturahmi dengan para personil Slank. Selain itu, Jokowi tengah menjajaki kerjasama antara Pemprov DKI dan Slank terkait kampanye membuang sampah pada tempatnya. "Baru disampaikan tapi belum tahu mau dibuat sebuah lagu atau kegiatan," ujar Jokowi kepada wartawan usai bertemu personil Slank.
Baca Juga:
Mantan Wali Kota Surakarta ini menegaskan, sampah adalah salah satu masalah besar ibu kota. Menurutnya, sekitar 2000 ton sampah per hati masuk ke kali-kali di Jakarta. Hal ini merusak lingkungan dan menjadi penyebab banjir yang rutin menyapa warga ibu kota.
Dengan bantuan Slank, Jokowi berharap pesan-pesan kampanye anti buang sampah sembarangan dapat lebih mudah diterima masyarakat. Pasalnya, Slank merupakan grup musik dengan jumlah fans terbesar di Indonesia yang sebagian besarnya adalah anak muda. "Dengan Slank kita bisa," imbuh gubernur penggemar musik metal ini.
JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo mendatangi markas grup rock Slank di Jalan Potlot III, Duren Tiga, Pancoran, Jakarta Selatan, Jumat (7/6).
BERITA TERKAIT
- Wow, Rose BLACKPINK Masuk Daftar 100 Tokoh Paling Berpengaruh 2025 TIME
- Revelino Mengaku Ayah Biologis Anak Lisa Mariana, Begini Respons Pihak Ridwan Kamil
- Terungkap, Ini Alasan Ridwan Kamil Baru Melaporkan Lisa Mariana ke Polisi
- Disebut Sebagai Istri Durhaka, Paula Verhoeven: Saya Manusia Biasa...
- Inul Daratista Ungkap Kenangan dan Pesan Tidak Terlupakan dari Titiek Puspa
- 3 Berita Artis Terheboh: Ridwan Kamil Laporkan Lisa Mariana, Paula Verhoeven Difitnah