Slogan Baru Anies Baswedan: Indonesia Absence no More, Respected Forever
jpnn.com, JAKARTA - Calon presiden nomor urut 1, Anies Baswedan menyampaikan jargon baru dalam debat ketiga Pilpres 2024.
"Kita menginginkan Indonesia kembali menjadi kekuatan yang disegani dan mulainya dari mana? Pemimpin yang menjunjung tinggi etika, ilmu pengetahuan, terbuka akan gagasan atas ancaman-ancaman baru," kata Anies di acara debat ketiga Pilpres 2024 di Istora Senayan, Jakarta, Minggu (7/1).
Seperti di debat pertama, Anies memberikan pesan kuat di penghujung acara bahwa Indonesia akan hadir di berbagai wilayah di pertemuan global dengan membawa aspirasi.
"We will no longer absence. Indonesia will be present and Indonesia will colour the world. Indonesia absence no more, respected forever," tukasnya.
Dalam pernyataan penutup itu Anies juga mengingat tugas presiden adalah memberikan rasa aman pada setiap keluarga dan setiap jengkal tanah Indonesia.
"Itu artinya kita memastikan bahwa mereka yang memberi tugas untuk meramaikan dipikirkan kesejahteraannya sehingga mereka bisa berkonsentrasi. Siapa itu? TNI, Polri termasuk ASN di bidang petahanan," pungkasnya. (jpnn)
Kamu Sudah Menonton Video Terbaru Berikut ini?
Seperti di debat pertama, Anies memberikan pesan kuat di penghujung acara bahwa Indonesia akan hadir di berbagai wilayah di pertemuan global
Redaktur : M. Adil Syarif
Reporter : JPNN.com
- Rommy Minta Pengurus Partai Tobat, Wasekjen PPP Bereaksi Begini
- Hadiri HUT ke-60 Golkar, Bamsoet Apresiasi Prabowo Dukung Perubahan Sistem Demokrasi
- Mardiono: Kader PPP Menyalahkan Kekurangan Logistik Pas Kalah Pemilu 2024
- 42 Persen Pemilih Golput di Pilgub Jakarta 2024, Terbanyak Memilih saat Anies vs Ahok
- Yakin Pram-Rano Menang Satu Putaran, Anies Baswedan: Lihat Data KPU
- Pramono Sebut Nama Anies Hingga Ahok Setelah Unggul di Quick Count