SM+ & KIRA Bangun Pusat Data SMX01 di Jakarta, Total Investasi Rp 4,89 Triliun

Pusat data ini juga mengutamakan keamanan dengan beberapa lapisan perlindungan yang memenuhi standar global. Dengan standar Tier IV, SMX01 ditargetkan meraih sertifikasi green building.
“Dengan pertumbuhan ekonomi digital yang pesat, kami bangga membangun fondasi untuk mendukung ekspansi ini bersama mitra kami,” ujar Herson.
CEO KIRA Yong Sik Kim, mengaku sangat senang dapat berkolaborasi dengan SM dan LG Sinar Mas dalam proyek pusat data unggulan ini.
"Investasi kami di SMX01 menegaskan keyakinan kami terhadap pertumbuhan ekonomi digital di Indonesia,” ucapnya.
Sementara itu, CEO LG Sinar Mas, Dong Hyup Han, menyebut kerja sama dengan SM dan KIRA sebagai langkah strategis dalam membangun infrastruktur digital yang maju.
“Dengan menggabungkan keahlian teknologi kami dan pemahaman SM terhadap pasar lokal, kami menetapkan tolok ukur baru bagi pusat data di kawasan ini,” katanya.(esy/jpnn)
SM+ & KIRA bangun pusat data SMX01 di kawasan pusat bisnis Jakarta dengan total Investasi Rp 4,89 triliun
Redaktur : Djainab Natalia Saroh
Reporter : Mesyia Muhammad
- Menko Airlangga Bertemu Menteri Lombard di Prancis, Bahas Kerja Sama Perdagangan, Investasi, & Energi
- Pakar Soroti Tantangan Transisi Energi di Asia Tenggara, Stabilitas Kebijakan Jadi Kunci
- Thong Guan Industries Bhd asal Malaysia Resmi Berinvestasi di KIT Batang, Jawa Tengah
- Kapasitas 3 Pimpinan Danantara Tak Perlu Diragukan
- JP Morgan, FTSE Russell, hingga McKinsey Sambut Baik Danantara
- AII: 16 Invensi Hasil Riset GRS 2021-2023 Siap Dihilirisasi