Smartfren Gandeng ZTE Uji Coba Jaringan 5G di Indonesia
jpnn.com - ZTE Corporation telah menandatangani perjanjian dengan PT Smartfren Telecom, Tbk dalam hal perluasan jaringan berteknologi 4G dan serta uji coba jaringan 5G di Indonesia.
Perjanjian tersebut ditandatangani oleh Presiden Direktur PT. Smartfren Merza Fachys, Presiden Komisaris PT. Smartfren Gandi Sulistyanto, Presiden Direktur ZTE Indonesia, Liang Weiqi dan Senior Vice President ZTE, Mei Zhonghua, dalam acara Indonesia - China Business Forum yang dilaksanakan di Shenzhen, Cina (25 – 27 April).
BACA JUGA: Smartfren-Indosat Tingkatkan Kapasitas dan Kualitas Jelang Ramadan
"Kesepakatan kali ini pasti akan membawa kemitraan antara ZTE dan Smartfren ke tingkat baru. Kami senang Smartfren dapat memilih ZTE untuk pengembangan infrastruktur telekomunikasi Indonesia, sehingga dapat meningkatkan kualitas jaringan broadband nasional Indonesia,” ungkap Senior Vice President ZTE, Mei Zhonghua dalam siaran resmi.
Sementara itu, Presiden Direktur Smartfren, Merza Fachys mengatakan Smartfren senang dapat bekerja sama dengan ZTE untuk berkontribusi dalam mengembangkan teknologi 5G di Indonesia. "Saat ini, kami juga tengah bersiap untuk segera melakukan Uji Coba 5G di Indonesia."
"Tidak hanya itu, Kolaborasi dengan ZTE juga dilakukan Smartfren untuk memperluas jaringan 4G di Indonesia. Dengan adanya kolaborasi ini, kami optimistis dapat menghadirkan kualitas layanan telekomunikasi yang lebih baik di Indonesia,” tambah Merza. (mg8/jpnn)
ZTE Corporation telah menandatangani perjanjian dengan PT Smartfren Telecom, Tbk dalam hal perluasan jaringan berteknologi 4G dan serta uji coba jaringan 5G di Indonesia.
Redaktur & Reporter : Rasyid Ridha
- Smartfren Hadirkan Paket Data Unlimited, Harga Mulai Rp 9 Ribu
- Smartfren Buka Suara soal Kasus Peretasan Server Pulsa
- Bos Smartfren Ngebet Ingin Merger dengan XL Axiata: Jangan Lama-Lama
- Sambut Lebaran, Smartfren Rilis Paket Kuota Besar dan Streaming, Mulai Rp 30 Ribu
- Huawei dan ZTE Terancam, China Marah Besar, Jerman Sebaiknya Hati-Hati
- ZTE Merilis Ponsel Rp 3 Jutaan, Blade V40s