SMRC Sebut Puan Maharani Memperlemah Elektabilitas PDIP, Masinton Bereaksi
jpnn.com, JAKARTA - Politikus PDI Perjuangan Masinton Pasaribu menyebut survei bukan menjadi satu cara parpolnya menentukan sosok Capres 2024.
Masinton menanggapi temuan teranyar Saiful Mujani Research and Consulting (SMRC) soal elektabilitas PDI Perjuangan yang dikaitkan dengan pencapresan.
SMRC dalam survei itu menyebut elektabilitas PDIP tidak menguat saat mencalonkan Puan Maharani sebagai capres.
"Bukan satu-satunya dalam variabel untuk memutuskan keputusan," ujar legislator Komisi XI DPR RI itu ditemui di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Kamis (29/9).
Menurut Masinton, survei hanya persepsi yang muncul saat kegiatan itu digelar. Bukan memprediksi sesuatu yang terjadi ke depan.
"Survei itu persepsi yang kemarin. Survei, kan, tidak bisa memotret persepsi ke depan," ucap dia.
Sebelumnya, survei teranyar SMRC menunjukkan elektabilitas PDIP tidak menguat apabila partai berlambang Banteng itu mencalonkan Puan Maharani sebagai capres.
SMRC dalam survei awalnya menanyakan kepada responden soal kemungkinan memilih PDIP apabila pileg dilakukan saat survei digelar.
Puan Maharani disebut memperlemah elektabilitas PDIP, Masinton Pasaribu mengatakan survei bukan satu cara parpolnya menentukan Capres 2024.
- Hasto PDIP: Bu Megawati Mencoblos di Kebagusan bareng Keluarga
- Pengamat Heran PDIP Protes Mega Ada di Stiker 'Mau Dipimpin Siapa?'
- Hasto PDIP Nilai Prabowo Sosok Kesatria, Lalu Menyindir Jokowi
- Hasto Bakal Kirim Buku Pak Sabam Biar Ara Sirait Melakukan Perenungan
- Tuduh Ara Bermain SARA di Pilkada Jakarta, PDIP Bakal Tempuh Langkah Hukum
- Hasto Tuding Ara Main SARA soal Pramono-Rano Didukung Anies, Prabowo Pasti Tak Suka