SNMPTN 2012 Sediakan 615.715 Kursi
Kamis, 19 Januari 2012 – 21:24 WIB
JAKARTA--Berdasarkan hasil rapat Majelis Rektor Perguruan Tinggi Negeri Indonesia (MRPTNI) di Jakarta pada 16 Oktober 2011 lalu, para Rektor Perguruan Tinggi Negeri (PTN) dibawah koordinasi Ditjen Pendidiikan Tinggi Kemdikbud memutuskan untuk kembali menggelar Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) tahun 2012.
Ketua Panitia SNMPTN 2012, Akhmaloka mengatakan, SNMPTN tahun ini akan tetap dilaksanakan melalui dua jalur. Pertama, jalur ujian tertulis dan/atau ketrampilan. Kedua, jalur undangan berdasarkan penjaringan prestasi akademik.
"Akan tetapi, ada beberapa PTN yang menyediakan jalur mandiri. Komposisi di dalam SNMPTN tahun ini adalah penerimaan melalui jalur SNMPTN sebesar 60 persen, dan 40 persen sisanya melalui jalur mandiri," ungkap Akhmaloka di Gedung Kemdikbud, Jakarta, Kamis (19/1) malam.
Rektor ITB tersebut menjelaskan, SNMPTN jalur undangan berdasarkan prestasi akademik (nilai rapor) dilatarbelakangi atas pemikiran bahwa sekolah (SMA/SMK/MA/MAK) sebagai satuan pendidikan. Serta, para guru sebagai pendidik diyakini selalu menjunjung tinggi kehormatan dan kejujuran sebagai bagian dari prinsip pendidikan karakter.
JAKARTA--Berdasarkan hasil rapat Majelis Rektor Perguruan Tinggi Negeri Indonesia (MRPTNI) di Jakarta pada 16 Oktober 2011 lalu, para Rektor Perguruan
BERITA TERKAIT
- Menkeu Bilang Tugas Guru Sangat Berat, Mendikdasmen Bicara Sertifikasi PNS, PPPK, Honorer
- Mendikdasmen Abdul Mu'ti Ungkap 295 Ribu Guru Belum Sarjana, Solusinya Sudah Disiapkan
- Wahai Guru PNS, PPPK & Honorer, Inilah Poin-poin Penting Pidato Mendikdasmen
- Gibran Minta Sistem Zonasi PPDB Dihilangkan, Mendikdasmen: Masih Pengkajian
- Ganesha Operation Award 2024 Jadi Ajang Penghargaan Bagi Pengajar dan Alumni
- INSEAD Business School, Jadikan Kerja Sama FWD Group & BRI Life Sebagai Studi Kasus