Soal BBM, Pemerintah Jangan Suka Mengeluh
Kamis, 08 Maret 2012 – 00:47 WIB

Soal BBM, Pemerintah Jangan Suka Mengeluh
JAKARTA - Anggota Komisi VII DPR, Mardani Ali Sera mengatakan pemerintah jangan hanya terus mengeluh apalagi menyerah dalam peningkatan produksi dan menyikapi naiknya harga bahan bakar minyak (BBM) dunia.
"Banyak hal yang mestinya bisa dilakukan pemerintah seperti menyemangati bagaimana bangsa ini mengejar kekalahannya dari Malayasia, Vietnam, dan India untuk meningkatkan cadangan proven minyak bumi. Jangan hanya terus-terusan mengeluh," kata Mardani Ali Sera, di gedung DPR, Senayan Jakarta, Rabu (7/3).
Lebih lanjut, politisi PKS itu mengungkap data soal sejumlah negara kawasan Asia yang telah berupaya meningkatkan cadangan proven BBM-nya dari tahun ke tahun.
"Malaysia meningkatkan cadangan provennya dari 2 miliar barel di tahun 1980 menjadi 5 miliar barel di tahun 2010. Sedangkan Vietnam, dari 0 barel di tahun 1980 menjadi 4,4 miliar pada tahun 2012. India dari 2,4 miliar di tahun 1980 menjadi 8,5 miliar di tahun 2010," kata Mardani.
JAKARTA - Anggota Komisi VII DPR, Mardani Ali Sera mengatakan pemerintah jangan hanya terus mengeluh apalagi menyerah dalam peningkatan produksi
BERITA TERKAIT
- Gaji sebagai Honorer Langsung Dihentikan, tetapi Bikin Senang
- Kasus Viral Ini Harus jadi Pelajaran Seluruh PPPK, Jangan Main-main
- Sidang Dakwaan Mbak Ita, Jaksa KPK Soroti Peran Suaminya sebagai Perantara
- Penyebab Utama Kartu Tes PPPK Tahap 2 Belum Bisa Dicetak, Jangan Panik ya
- Jaksa KPK Tuding Mbak Ita Potong Hak ASN Pemkot Semarang
- Heboh Pengeroyokan di Kantor Polsek, Kapolda Riau Langsung Copot Jabatan Anak Buah