Soal BLSM, Gamawan Bantah Salahkan Perangkat Desa
Kamis, 11 Juli 2013 – 21:17 WIB
JAKARTA - Menteri Dalam Negeri Gamawan Fauzi membantah bahwa ia menyalahkan perangkat desa atas penyaluran BLSM yang tidak tepat sasaran. Hal ini diungkapkan Mendagri setelah mendapat kecaman dari publik mengenai pernyataan sebelumnya.
"Enggak pernah saya salahkan kepala daerah kok. Kalau kepala daerah ada yang mengganggap salah, tolong diperbaiki kan ini tugas kita bersama," ujar Gamawan di kompleks Istana Negara, Jakarta, Kamis, (11/7).
Gamawan mengakui survei Badan Pusat Statistik (BPS) yang dijadikan dasar pembagian BLSM ada yang kurang pas. Sehingga beberapa daerah mengalami perbedaan dengan data sebenarnya.
Penyebab perbedaan data BLSM kata dia, bisa dikarenakan ada warga yang telah meninggal dunia masih tercatat, warga yang sudah tergusur dari lokasi rumahnya, maupun warga yang pindah tempat tinggal.
JAKARTA - Menteri Dalam Negeri Gamawan Fauzi membantah bahwa ia menyalahkan perangkat desa atas penyaluran BLSM yang tidak tepat sasaran. Hal ini
BERITA TERKAIT
- Fakta Baru, Zarof Ricar Bertemu Hakim Agung Soesilo Bahas Ronald Tannur, Ini yang Terjadi
- Zarof Ricar Belum Menyerahkan Uang ke Majelis Kasasi Ronald Tannur, Tetapi 1 Hakim Pernah Ditemui
- Usut Kasus Korupsi Pengadaan X-Ray Kementan, KPK Panggil Sunarto Sulai
- KPK Panggil Paman Birin
- Petani Kecil Mulai Rasakan Efek Gerakan Boikot Restoran Waralaba yang Dianggap Terafiliasi Israel
- Asyik, KAI Divre III Palembang Berikan Diskon Tiket Kereta Api Saat Libur Pilkada 2024