Soal Century, Samad Harap JK Terbuka
jpnn.com - JAKARTA - Wakil Presiden periode 2004-2009 HM Jusuf Kalla akan dimintai keterangan dalam kasus dugaan korupsi pemberian Fasilitas Pendanaan Jangka Pendek dan penetapan Bank Century sebagai bank gagal berdampak sistemik, Kamis (21/11) di Komisi Pemberantasan Korupsi.
Ketua KPK Abraham Samad berharap Jusuf Kalla terbuka saat memberikan keterangan kepada penyidik dalam kasus ini. "Semoga beliau terbuka dan dapat membantu KPK," harap Abraham di sela-sela pelantikan Wakil Jaksa Agung di Kejaksaan Agung, Kamis (21/11).
Menurut Samad, JK merupakan pihak yang banyak mengetahui seputar kasus Bank Century. "Tentunya saksi yang mengetahui banyak masalah (skandal bank) Century," ujar bekas pengacara ini.
Ketika dikonfirmasi apakah JK akan diperiksa sebagai saksi ahli dalam kasus Century, Abraham memberikan jawaban diplomatis. "Kalian jangan terjebak pada pemikiran terminologi," ungkap Abraham.
JK akan menjalani pemeriksaan pukul 14.00 siang ini. Bekas Ketua Umum Partai Golkar itu menyatakan akan menghadiri pemeriksaan di lembaga pemberangus korupsi ini. (boy/jpnn)
JAKARTA - Wakil Presiden periode 2004-2009 HM Jusuf Kalla akan dimintai keterangan dalam kasus dugaan korupsi pemberian Fasilitas Pendanaan Jangka
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Komitmen Dukung Generasi Muda, Maximus Insurance Serahkan Polis Asuransi untuk Mahasiswa Unhas
- TNI AD Kerahkan Ratusan Personel untuk Membantu Warga Terdampak Erupsi Gunung Lewotobi Laki-Laki
- Tahun Depan, Sebegini Jumlah Guru ASN & Honorer yang Dapat Tunjangan, Lainnya Sabar
- La Nina Picu Cuaca Ekstrem Menjelang Nataru, Wisatawan Diminta Waspada
- Ibas: Di Tangan Gurulah Masa Depan Bangsa Akan Dibentuk
- Dazle David Toalu Harumkan Indonesia lewat Berbagai Kompetisi Internasional