Soal Daftarkan Merek Citayam Fashion Week, Baim Wong Bilang Begini

jpnn.com, JAKARTA - Perusahaan milik pasangan Baim Wong dan Paula Verhoeven, PT Tiger Wong Entertainment mendaftarkan merek Citayam Fashion Week ke Pangkalan Data Kekayaan Intelektual (PDKI) Kemenkumham.
Menanggapi perihal tersebut, Baim Wong pun membenarkannya.
"Iya betul," ujar Baim Wong saat dikonfirmasi awak media, Minggu (24/7) malam.
Disinggung kemungkinan akan adanya pagelaran Citayam Fashiom Week di bawah naungan perusahaannya, ayah dua anak itu kembali membenarkan.
"Iya, sudah mau final. Di bulan Agustus," ungkap suami Paula Verhoeven itu.
Dikutip dari laman PDKI, Baim Wong mendaftarkan merek Citayam Fashion Week dengan nomor registrasi JID2022052181.
Permohonan itu sudah diterima sejak 20 Juli 2022 dan merek tersebut dilindungi sejak 21 Juli 2022.
Dalam permohonan itu, merek Citayam Fashion Week didaftarkan di kelas 41 sebagai hiburan dalam sifat peragaan busana, layanan hiburan, yaitu menyediakan podcast di bidang mode, layanan pelaporan berita di bidang fashion.
Perusahaan milik pasangan Baim Wong dan Paula Verhoeven, PT Tiger Wong Entertainment mendaftarkan merek Citayam Fashion Week ke PDKI.
- 3 Berita Artis Terheboh: Fachri Albar Kembali Ditangkap, Paula Terpukul Sampai Menangis
- Paula Verhoeven Akui Mengobrol dengan Nico di Kamar, Bicarakan Soal Hal Ini
- Dukung Paula Verhoeven, Hotman Paris: No Viral No Justice
- Hotman Paris Enggan Jadi Kuasa Hukum Paula Verhoeven, Ini Alasannya
- Tawari Paula Verhoeven jadi Aspri, Hotman Paris: Saya Yakin Bisa Bayar Lebih Mahal
- 3 Berita Artis Terheboh: Saran Hotman Paris, Paula Verhoeven Bawa Bukti