Soal Insiden Remaja yang Terkena Peluru Nyasar, Polisi Sebut Lokasi Tembakan, Ternyata

jpnn.com, JAKARTA - Polda Metro Jaya terus mengusut insiden yang dialami korban Fadilah Rafi (19) yang terkena peluru nyasar di Kramat Jati, Jakarta Timur.
Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Endra Zulpan mengatakan pihaknya menelusuri asal muasal peluru yang mengenai korban itu.
Kombes Zulpan menyebut dugaan sementara peluru itu ditembakkan dari pabrik salah satu perusahaan di lokasi kejadian.
"Pelurunya dari mana, ya, tetapi itu kami periksa itu. Kalau tidak salah lokasinya itu dekat suatu pabrik perusahaan itu," kata eks Kapolsek Ciputat itu saat dikonfirmasi Jumat (18/2).
Oleh karena itu, lanjut Zulpan, pihaknya bakal melakukan pengecekan di lokasi.
"Nanti kami akan cek di situ, karena asalnya dari situ," kata Kombes Zulpan.
Diketahui, pihak keluarga korban sudah membuat laporan polisi dengan nomor laporan LP/B/748/II/2022/SPKT/Polda Metro Jaya, pada 11 Februari 2022.
Fadillah Rafi terkena peluru saat terjebak di lokasi tawuran di Kramat Jati, Jakarta Timur, pada Jumat (11/2).
Polisi mengusut insiden yang dialami Fadilah Rafi (19) yang terkena peluru nyasar di Kramat Jati, Jakarta Timur
- Operasi Pekat Musi 2025, Polres Muara Enim Bekuk Tersangka Curat
- Pengepul Judi Togel di Musi Rawas Diciduk Polisi, Bandar Masuk DPO
- Gegara 'Nyanyian' Tino, 5 Rekan Rampoknya Ikut Ditangkap Polisi
- TNI Disebut Langgar UU dalam Penertiban Tambang Emas dan Penggerebekan Oli Palsu
- Lemkapi Sebut RUU Kejaksaan akan Membuat Jaksa Kebal Hukum
- 2 Tahanan yang Kabur dari LPKA Mamuju Ditangkap Polres Majene