Soal Jadwal Pemindahan ASN ke IKN, Raja Juli Bilang Begini

Soal Jadwal Pemindahan ASN ke IKN, Raja Juli Bilang Begini
Plt Wakil Kepala Otorita IKN Raja Juli Antoni. Foto: dok pribadi for JPNN

Pembangunan rusun terdiri atas 31 rusun untuk ASN dengan jumlah 1.860 unit.

Kemudian, Rusun Hankam terdiri atas 7 rusun untuk personel Polri dan Badan Intelijen Negara (BIN) serta 9 rusun untuk Pasukan Pengamanan Presiden (Paspampres) dengan total 960 unit.

Masing-masing tower setinggi 12 lantai, terdiri atas lantai 1 dan 2 dimanfaatkan untuk podium fasilitas sosial/fasilitas umum (fitness, public space, dsb), sedangkan 10 lantai sisanya untuk hunian. Setiap unitnya disiapkan tiga kamar tidur.

Rencananya Rusun Hunian ASN tersebut akan dipergunakan terlebih dahulu sebagai tempat akomodasi menginap bagi para petugas upacara HUT Kemerdekaan RI di IKN.

Lokasi 12 tower Rusun Hunian ASN-Hankam tersebut berada di Kawasan Inti Pusat Pemerintahan (KIPP) IKN.

Rusun ASN merupakan hunian tempat tinggal untuk para ASN dan personel hankam yang nantinya bertugas di IKN Nusantara. (antara/jpnn)

Raja Juli Antoni mengatakan jadwal pemindahan ASN ke IKN kemungkinan akhir september 2024.


Redaktur & Reporter : M. Kusdharmadi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News