Soal Jagoan PDIP di Pilkada Jateng 2024, Ganjar Berkata Begini

jpnn.com, JAKARTA - Politikus PDI Perjuangan Ganjar Pranowo menyebut proses di internal partainya sedang berjalan untuk menjaring tokoh potensial diusung dalam Pilkada Jawa Tengah pada 2024.
Ganjar berkata demikian saat menjawab pertanyaan awak media setelah menghadiri acara di Jalan Asem Baris Raya, Tebet, Jakarta Selatan, Jumat (8/5).
"Proses rekrutmen sedang berjalan, ya," kata dia kepada wartawan, Jumat.
Ganjar mempercayakan kepada PDI Perjuangan dalam menjaring tokoh potensial untuk diusung pada Pilkada Jateng.
"Partai sedang menyiapkan itu. Ini proses biasa saja," katanya.
Diketahui, Ganjar merupakan gubernur Jawa Tengah selama dua periode, yakni 2013-2018 dan 2018-2023.
Alumnus Universitas Gadjah Mada (UGM) itu diusung oleh PDIP ketika berkontestasi pada Pilkada Jawa Tengah.
Sementara itu, PDIP sampai kini belum memunculkan nama untuk diusung dalam Pilkada Jateng 2024.
Politikus PDIP Ganjar Pranowo menyinggung proses di internal partainya soal calon gubernur di Pilkada Jateng 2024.Siapa calonnya?
- Tim Hukum Hasto Sebut KPK Politis dalam Penanganan Kasus, Hak Peradilan Dicabut
- Soal Banjir, Adian PDIP Sarankan Kepala Daerah Jakarta, Bogor, dan Bekasi Ketemu
- Politikus PDIP Yakin Badai PHK Tak Berhenti di PT Sritex
- Absen Saat Sidang Praperadilan Hasto, KPK Dianggap Sedang Berniat Buruk
- Perintah Bu Mega, Kepala Daerah dari PDIP yang Belum Retret Ikut Gelombang Kedua
- Ima Mahdiah Sebut Proyek 100 Persen Air Bersih Jadi Quick Wins Pramono-Rano