Soal Jati Baru, Sandi Klaim Sudah Komunikasi dengan Polisi
jpnn.com, JAKARTA - Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno mengatakan, dirinya telah mengajak pihak Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya berkomunikasi terkait laporan Cyber Indonesia atas penutupan Jalan Jati Baru Raya, Tanah Abang, Jakarta Pusat.
"Hari ini, ada pembahasan juga dengan teman-teman di Ditlantas. Jadi sengaja tidak kami rilis supaya bisa berdiskusi dan memberikan satu pemahaman yang sama," kata Sandi di Balai Kota DKI, Senin (12/3).
Mengenai laporan Cyber Indonesia, Sandi mengaku pihaknya tetap mengikuti proses hukum yang berlaku. Hari ini, pihak kepolisian memanggil Biro Hukum Pemprov DKI.
Sandi menegaskan, dalam menutup Jalan Jati Baru Raya, Pemprov hanya melindungi para pedagang kaki lima (PKL).
"Bahwa landasan kebijakan itu diambil semata-mata dari segi aspek hukumnya, dari aspek lapangan kerjanya," kata Sandi.
Sandi juga menambahkan, setiap hari, semakin banyak warga yang datang padanya untuk menanyakan nasib usahanya. Karena itu, Pemprov DKI merasa harus memperjuangkan usaha menengah, kecil dan menengah (UMKM).
"Kemarin ada 400 lebih lapangan kerja yang terancam karena tidak ada lahan usaha. Nah, ini yang landasan ekonominya," tandas dia. (tan/jpnn)
Sandi menegaskan, dalam menutup Jalan Jati Baru Raya, Pemprov hanya melindungi para pedagang kaki lima (PKL).
Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga
- Program Si Iklas Besutan Sandiaga Uno Hadirkan Pelatihan Kedua, Diikuti 50 Peserta
- ISACA Indonesia Lantik Pengurus Baru 2025-2027 di Annual General Meeting 2025
- Sandiaga Uno: Istikamah Jadi Kunci OK OCE Memperluas Bisnis dan Lapangan Kerja
- Sandiaga Uno: SI IKLAS jadi Awal Kebangkitan Ekonomi
- Sandiaga Uno Dorong Bali menjadi Pusat Wisata Medis
- Sandiaga Uno Apresiasi Program UMKM Start Up di Bogor