Soal Kabar Perselingkuhan Rizky Billar, Raffi Ahmad Bilang Begini

jpnn.com, JAKARTA - Presenter Raffi Ahmad memberikan tanggapan soal isu perselingkuhan rekan seprofesinya, Rizky Billar.
Suami Nagita Slavina ini pun hanya bisa mendokan masalah yang dihadapi rekannya itu mendapat jalan keluar terbaik.
"Aku doakan cepat selesai saja," kata Raffi Ahmad saat ditemui di kawasan Kebon Jeruk, Jakarta Barat, baru-baru ini.
Selain isu perselingkuhan, Raffi mengaku sudah mendengar tentang dugaan Kekerasan dalam Rumah Tangga (KDRT) yang dilakukan Billar terhadap Lesti Kejora.
Bapak dua anak ini mengaku mengetahui kabar kurang mengenakkan tersebut dari pemberitaan media.
"Pasti dengar beritanya," ucapnya.
Namun, Raffi sekali lagi menegaskan tidak ingin ikut campur dengan permasalahan orang.
Raffi menilai permasalahan Billar dan Lesti saat ini bagian dari ujian rumah tangga.
Raffi Ahmad memberikan tanggapan soal isu perselingkuhan dan KDRT yang menyeret Rizky Billar.
- Diduga Selingkuh dengan Anggota DPRD Malut, Wakapolres Kompol S Dicopot
- Bandingkan Agnez Mo dengan Ariel NOAH dan Raffi, Ahmad Dhani: Mereka Tahu Berterima Kasih
- Rizky Billar, Lesti Kejora, Hingga Praz Teguh Ramaikan Program Ramadan di RCTI
- Ulang Tahun Ke-38, Raffi Ahmad Pengin ke Mesir untuk Lakukan Ini
- Labrak Suami yang Diduga Selingkuh, Wanita Ini Malah Ditabrak, Pegawai Imigrasi Terlibat
- Lagi-Lagi Tenis Internasional, Bentuk Dukungan Pertamina untuk Olahraga