Soal Kewarganegaraan Ganda Menteri Archandra, Ini Kata Dirjen Imigrasi
jpnn.com - JAKARTA - Direktorat Jenderal Imigrasi Kementerian Hukum dan HAM sudah melakukan penelitian terhadap perjalanan yang dilakukan Menteri ESDM Archandra Tahar.
Penelitian ini dilakukan terkait kewarganegaraan ganda, yang dimilik Archandra.
"Langkahnya adalah melakukan penelitian perlalulintasan beliau keluar negeri dan masuk ke Indonesia melalui tempat pemeriksaan di bandara atau pelabuhan," kata Dirjen Imigrasi Kemenkumham Ronny F. Sompie, Sabtu (13/8).
Ronny menjelaskan, data yang telah dimiliki oleh Ditjen Imigrasi Kemenkumham langsung diserahkan ke Menteri Hukum dan HAM, Yasonna Laoly.
"Datanya sudah kami serahkan kepada bapak Menkumham," ucap Ronny.
Seperti diberitakan, Archandra membantah isu mengenai dirinya yang disebut-sebut memiliki dwi kewarganegaraan, yaitu Indonesia dan Amerika Serikat.
"Lihat muka saya apa? Muka orang Padang begini kok," kata Archandra di Kompleks Istana Negara, Jakarta, Sabtu (13/8). (gil/jpnn)
JAKARTA - Direktorat Jenderal Imigrasi Kementerian Hukum dan HAM sudah melakukan penelitian terhadap perjalanan yang dilakukan Menteri ESDM Archandra
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Hadiri China Economic and Social Forum 2024, Gus Addin: Inovasi & Kolaborasi untuk Masa Depan Global
- Sudah Saatnya Gapok Guru dan Tendik Rp 7 Juta, Alasannya Masuk Akal
- Dirikan PT Abhipraya Wijaya Sampatti, Irfan: Ingin Membuka Lapangan Kerja
- Wamenkop Ferry Juliantono Maju sebagai Calon Ketua IKA Unpad
- KPK Menyita Dokumen Kasus Korupsi Bansos Presiden dari Teddy Munawar dan Steven Kusuma
- BNPT Gelar Program Sekolah Damai untuk Ciptakan Lingkungan Belajar yang Toleran dan Antikekerasan