Soal LHKPN, Akom: Yakinlah Sebentar Lagi Ketahuan
jpnn.com - JAKARTA – Ketua DPR RI Ade Komarudin kembali menegaskan janjinya bahwa berkas Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) atas nama dirinya selesai dalam masa reses saat ini.
“Saya kan sudah janji ke teman-teman, LHKPN saya selesaikan dalam waktu reses ini. Sekarang staf saya sedang mengerjakannya. Pokoknya beres itu,” kata Ade, Senin (28/3).
Ade merespons tudingan sejumlah pihak yang menyebut dirinya selama 15 tahun belakangan tidak pernah menyampaikan LHKPN ke Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).
Menurut bakal calon Ketua Umum Partai Golkar itu, tudingan tersebut sebagai bentuk penzaliman untuk dirinya.
“Saya pilih diam saja karena saya sedang dizalimi pihak-pihak tertentu untuk kepentingan politik tertentu," tegas Akom sapaan Ade Komarudin.
Menurut Akom, jarak waktu 15 tahun cukup mudah untuk membuktikan kebenaran dan kebusukan. Tapi, ujar Akom, yakinlah sebentar lagi juga akan ketahuan.
“Kalau soal LHKPN itu saya akan patuh dan apa adanya. Apalagi yang mengingatkan adalah KPK. Mudah-mudahan akan selesai pada masa reses ini,” katanya.(fas/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Approval Rating Prabowo Tinggi, Kejaksaan Dinilai Berkontribusi
- Prabowo Bertukar 5 Kerja Sama dengan India, Kesehatan Hingga Digital
- Honorer K2 Teknis Bersurat Kepada Prabowo, Minta Diangkat PNS
- Kejaksaan Penegak Hukum Paling Dipercaya Publik versi Survei Indikator
- Pengendara Sepeda Motor Meninggal Setelah Melintas di Lokasi Banjir Jalintim Pelalawan
- Pakar Hukum: Desakan ke KPK Sebagai Serangan Balik Koruptor Terhadap Jampidsus