Soal Momongan, Zaskia: Sudah Kesekian Ribunya Ditanyain
Jumat, 22 September 2017 – 12:35 WIB
jpnn.com, JAKARTA - Rumah tangga artis Zaskia Sungkar dengan Irwansyah hingga saat ini belum diramaikan dengan hadirnya malaikat kecil.
Tujuh tahun menikah, Zaskia belum juga dikaruniai momongan.
Mengenai hal ini Zaskia mengaku pasrah.
Dia pun seolah sudah kebal dengan pertanyaan mengenai momongan.
"Pertanyaan itu (soal momongan-red) sudah kesekian ribunya ditanyain," ujar Zaskia.
Diakui wanita 27 tahun ini, dirinya sudah sangat mendambakan menjadi wanita sempurna, meski begitu Zaskia yakin Tuhan memberi rencana indah untuk dirinya dan Irwansyah.
Baca Juga:
"Mungkin biar aku sama Irwan nabung yang banyak dulu, baru nanti pas dikasih (momongan-red) biar fokus," tutur Zaskia.(chi/jpnn)
Zaskia Sungkar percaya Allah akan memberikan momongan di saat yang tepat.
Redaktur & Reporter : Yessy
BERITA TERKAIT
- Revolusi Pelatih Pelatnas Cipayung, Irwansyah dan Harry Hartono tak Lagi Mendampingi Ginting cs
- Kabar Irwansyah Hengkang dari Pelatnas Cipayung, Fadil Imran Jawab Begini
- Kata Irwansyah Soal Mundurnya Jonatan Christie Mundur dari Japan Open 2024
- 3 Berita Artis Terheboh: Zaskia Sungkar Bicara Gosip Bella, Suami BCL Laporkan Eks Istri
- Heboh Isu Laudya Cynthia Bella Dinikahi Ustaz, Zaskia Sungkar Merespons Begini
- Mengintip Persiapan Ginting dan Jojo Menuju BWF World Tour Finals 2023