Soal Pembicaraan dengan Prabowo, Jokowi: Kalau Saya Ceritakan...

jpnn.com - Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengaku bicara banyak hal termasuk soal politik, saat santap malam dengan Presiden Terpilih Prabowo Subianto.
Jokowi dan Prabowo berdiskusi dan santap malam di sebuah restoran di kawasan Gelora Bung Karno, Jakarta, Selasa (8/10) malam lalu.
"Ya ada politiknya, ada urusan ekonomi, banyak banget," kata Jokowi seusai menghadiri acara Malam Puncak HUT Ke-79 Pertambangan dan Energi di Ballroom Kempinski Hotel, Jakarta, Kamis malam.
Dia mengatakan pertemuan itu dilakukan selama dua setengah jam.
Namun, ayah Gibran Rakabuming Raka itu tidak dapat menceritakan detail apa saja yang dibicarakan.
"Ketemunya dua setengah jam ya membahas banyak banget. Enggak bisa saya ceritakan lah, kalau saya ceritakan juga dua setengah jam lagi ceritanya," tutur Jokowi.
Sebelumnya Presiden Joko Widodo dan Presiden Terpilih Prabowo Subianto santap malam dan berdiskusi di sebuah restoran di Jakarta, Selasa, hingga dua jam lebih.
Hal itu disampaikan melalui unggahan di media sosial Instagram @jokowi, yang dipantau di Jakarta, Selasa malam.
Presiden Jokowi bilang begini soal pembicaraan dengan Presiden terpilih Prabowo Subianto di kawasan Senayan, Selasa (8/10) malam lalu.
- Prabowo Berikan Bantuan Rp101 Miliar ke Negara Ini
- Wajar Banyak yang Tidak Suka Monolog Gibran, Ini Analisis Efriza
- Prabowo Puji Keberhasilan Herman Deru Meningkatkan Produksi Pangan Sumsel
- 5 Berita Terpopuler: Jangan Sepelekan Peringatan Ahli Hukum, Semua ASN Wajib Tahu, karena Sangat Mudah Memberhentikan PPPK
- Prabowo Sebut Petani Harus Bisa Punya Rumah dan Mobil
- PAN Dukung Prabowo Jadi Capres 2029, Cak Imin: Tergesa-Gesa Amat, Sih