Soal Pengangkatan KH Said Aqil Jadi Komut KAI, Kementerian BUMN: Beliau Sudah Berpengalaman

jpnn.com, JAKARTA - Kementerian BUMN menyatakan, Komisaris Utama baru PT Kereta Api Indonesia (KAI) KH Said Aqil Siradj sebagai sosok yang sudah memiliki banyak pengalaman.
Staf Khusus III Menteri BUMN Arya Sinulingga mengatakan, KH Said Aqil Siraj juga menjabat sebagai Komisaris Utama Bursa Komoditas dan Derivatif Indonesia atau Indonesia Commodity & Derivatives Exchange (ICDX).
"Beliau sudah memiliki pengalaman yang banyak mengenai bisnis sebagai komisaris. Jadi bukan sesuatu yang baru bagi beliau," kata dia Jakarta, Rabu malam (3/3).
Menurut Arya, KH Said Aqil Siradj juga memahami persoalan pasar, perusahaan dan lainnya.
"Itu adalah hal utama bagi kami bahwa beliau memang pernah punya pengalaman sebagai komisaris dan komisaris utama," sebut Arya.
Selain itu Kementerian BUMN juga membutuhkan tokoh umat di kereta api dan BUMN.
"Kita memang membutuhkan tokoh umat di KAI dan BUMN. Jadi beliau bisa membangun nilai-nilai kebangsaan di BUMN, karena beliau merupakan seorang ulama besar juga," ungkap Arya.
Sebelumnya Kementerian BUMN mengangkat KH Said Aqil Siraj sebagai Komisaris Utama merangkap sebagai Komisaris Independen baru PT Kereta Api Indonesia (KAI) menggantikan Jusman Syafii Djamal.
Kementerian BUMN menyatakan, Komisaris Utama baru PT Kereta Api Indonesia (KAI) KH Said Aqil Siraj sudah meiliki banyak pengalaman dalam dunia bisnis.
- Mudik Lebaran 2025, KAI Group Angkut 29.170.705 Penumpang
- Gubernur DIY Ingin Polemik KAI dan Warga Lempuyangan Segera Diselesaikan
- H+8 Lebaran, KAI Logistik: Pengiriman Sepeda Motor Meningkat
- Prediksi Puncak Arus Balik di KAI Daop Yogyakarta Terjadi Hari Ini
- KAI Angkut 19 Juta Pemudik Selama Angkutan Lebaran 2025
- H+3 Arus Balik Lebaran, KAI Daop 4 Semarang Catat ada 94 Ribu Penumpang