Soal Persija atau Persib, Ridwan Kamil Samakan Dirinya Seperti Shin Tae Yong
jpnn.com, JAKARTA - Calon Gubernur DKI Jakarta nomor urut 1 Ridwan Kamil menempatkan dirinya seperti pelatih Timnas Shin Tae Yong.
Hal itu diutarakan RK dalam acara Rakerda Real Estate Indonesia di JS Luwansa, Jakarta Selatan, Kamis (7/11).
Mulanya, seorang peserta Rakerda yang hadir mengaku dirinya adalah seorang Jakmania.
Dia menanyakan terkait program 3 juta rumah menjadi program unggulan dari Presiden Prabowo Subianto. Bagaimana cara RK untuk menyediakan lahan?
RK pun tertarik menanggapi soal Jakmania. Menurut dia, sepak bola dan politik menyatu dan tak bisa dipisahkan.
“Kalau saya sederhana, saya tahu saya datang dari situasi Bobotoh dan Jakmania yang begitu, tetapi saya orang sederhana,” ucap RK.
“Saya kayak Shin Tae Yong Pak, kalau nanti sudah ditakdirkan, saya membela penugasan yang menjadi takdir saya,” lanjutnya.
Dia menuturkan Shin Tae Yong merupakan pelatih asal Korea Selatan. Namun, saat negara tersebut bermain melawan Indonesia, Shin Tae Yong tetap berpihak di tim Indonesia.
Calon Gubernur DKI Jakarta nomor urut 1 Ridwan Kamil menempatkan dirinya seperti pelatih Timnas Shin Tae Yong.
- Ribuan Peserta Hadiri Kampanye Akbar Paslon Sendi-Melli
- Pertebal Dukungan ke Luluk-Lukman, Sukarelawan Cantiq Surabaya Gelar Konvoi
- Puluhan Sukarelawan Pramono-Rano Deklarasi Dukung Ridwan Kamil-Suswono di Kampanye Akbar
- Mesin Sukarelawan Hingga Koalisi Partai Siap Kawal Suara RIDO di Seluruh TPS
- Tim Pram-Doel Kecam Pernyataan Bernuansa SARA Menteri Maruarar Sirait
- Pilgub Kalteng: Agustiar-Edy Merajai Survei Elektabilitas