Soal Posisi Ekonomi, Pemerintah Harus Transparan
Jumat, 06 Maret 2009 – 15:47 WIB
JAKARTA - Calon presiden (capres) dari Partai Hanura, Wiranto, meminta agar pemerintah memberitahu rakyat secara transparan terkait posisi Indonesia yang dinilai gagal dalam membangun perekonomian.
"Jangan bohongi lagi rakyat. Pemerintah harus segera memberitahu posisi sesungguhnya ekonomi bangsa," kata Wiranto, di press room DPR RI, Jakarta, Jumat (6/3).
Baca Juga:
Selain dinilai sebagai negara gagal, lanjut Wiranto, institusi MDGs secara resmi juga sudah memasukkan Indonesia sebagai negara tertinggal di dunia. "Dua fakta ini hendaknya memicu kita untuk tidak hanya melakukan perubahan sebatas azas-azas normatif. Pemerintah harus berani melakukan terobosan dan berlari secara cepat dengan sebuah perencanaan yang matang," tandasnya.
Untuk itu, Wiranto berjanji akan memprioritaskan re-orientasi ekonomi, yang saat ini lebih mengutamakan kepentingan makro yang angka-angkanya meyakinkan sementara tidak menyentuh ekonomi rakyat yang bertumpu pada ekonomi mikro.
JAKARTA - Calon presiden (capres) dari Partai Hanura, Wiranto, meminta agar pemerintah memberitahu rakyat secara transparan terkait posisi Indonesia
BERITA TERKAIT
- Partai Garda Punya Logo Baru, Ahmad Ridha Sabana Ungkap Maknanya
- Afriansyah Noor Tegaskan Siap Maju jadi Caketum PBB, Singgung Nama Yusril
- Menjelang Muktamar PBB, Bang Ferry Diunggulkan Jadi Ketua Umum
- Jokowi Ucapkan Selamat Ultah ke-52 PDIP, Darmizal: Sikap Terpuji, Patut Jadi Contoh
- Ikhtiar Taruna Merah Putih Memikat Anak Muda Melalui Logo Baru
- DPR Mendukung Pemerintah untuk Tingkatkan Produksi Garam Lokal