Soal Seleksi Paskibraka 2024, Kepala BPIP Singgung Calon Pemimpin Berkarakter Pancasila
jpnn.com, JAKARTA - Kepala Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP) RI Prof. Drs. Yudian Wahyudi, M.A., Ph.D menyampaikan terima kasih dan apresiasi kepada semua pihak khususnya Panitia Seleksi Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) baik di tingkat kabupaten/kota, tingkat provinsi maupun di tingkat pusat atas kerja keras dan pengabdiannya selama pelaksanaan proses rekrutmen dan seleksi calon Paskibraka tahun 2024.
“BPIP senantiasa berupaya agar Pembentukan Paskibraka setiap tahunnya makin baik, yaitu memberikan kesempatan yang sama kepada seluruh putra-putri terbaik bangsa untuk menjadi Paskibraka dengan standarisasi Pembentukan Paskibraka yang ditetapkan BPIP,” ucap Yudian Wahyudi dalam konferensi pers pada Senin (24/6).
Menurut Yudian, Hasil Verifikasi Calon Paskibraka Tingkat Pusat tahun 2024 telah disampaikan kepada seluruh Panitia Seleksi Tingkat Provinsi pada Jumat, 21 Juni 2024.
Lebih lanjut, Yudian menjelaskan sesuai Peraturan Presiden Nomor 51 Tahun 2022, Program Paskibraka merupakan pengaderan calon pemimpin bangsa berkarakter Pancasila.
Oleh karena itu, Pembentukan Paskibraka adalah proses manajemen talenta nasional dari putra-putri terbaik bangsa.
Dia berharap anggota Paskibara pada masa depan akan menjadi pemimpin Indonesia di berbagai bidang yang berkarakter Pancasila.
Wakil Kepala BPIP Dr. Rima Agristina selaku Pengarah Program Paskibraka mengatakan proses pembentukan Paskibraka dilaksanakan secara berjenjang.
Sejak proses pembentukan di tingkat kabupaten/kota, BPIP telah memonitor pelaksanaan rekrutmen dan seleksi agar dilaksanakan sesuai standar yang telah ditetapkan oleh BPIP.
Kepala BPIP Yudian Wahyudi mengatakan anggota Paskibara pada masa depan akan menjadi pemimpin Indonesia di berbagai bidang yang berkarakter Pancasila.
- Refleksi Akhir Tahun, BPIP Komitmen Jaga dan Kuatkan Pembinaan Ideologi Pancasila
- ESQ Mencetak Pemimpin dengan Hati dan Etika, Lebih dari Cerdas
- KSAD Jenderal Maruli: Lulusan Seskoad Harus Mampu Mengemban Tugas Masa Depan
- Lestari Moerdijat Berharap Pilkada 2024 Melahirkan Pemimpin yang Mengayomi Masyarakat
- Wayan Sudirta Soroti Sejumlah Persoalan di Institusi Polri Termasuk Kasus Penembakan Anggota Paskibraka di Semarang
- Waket Komisi VIII DPR-LDII Ingatkan Persoalan Kebangsaan Hadapi Tantangan Berat