Soal Skandal Tes PCR, Kurniasih DPR Merespons Begini

jpnn.com, JAKARTA - Anggota Komisi IX DPR RI Kurniasih Mufidayati meminta adanya pengusutan untuk membongkar skandal tes PCR yang terkesan memositifkan seseorang seperti dialami ekonom INDEF Dradjad H Wibowo.
"Harus diusut tuntas dan dicari tahu akar masalahnya," kata Kurniasih melalui layanan pesan, Jumat (4/2).
Legislator Fraksi PKS itu mengatakan pemerintah perlu meningkatkan sistem monitor ke laboratorium menyusul temuan kasus yang dialami Drajad.
"Sistem monitoring pemerintah harus ditingkatkan terhadap semua pelaksana mitigasi pandemi, termasuk klinik atau laboratorium," beber Kurniasih.
Ekonom INDEF Dradjad H Wibowo meminta masyarakat berhati-hati memilih laboratorium kesehatan atau labkes untuk melakukan tes PCR Covid-19.
Peringatan itu disampaikan eks pejabat BIN (Badan Intelijen Negara) itu setelah ikut menjadi korban tidak langsung dari labkes tes PCR yang memositifkan sahabatnya kena corona.
"Masyarakat saya mohon berhati-hati memilih lab dan jangan segan lakukan tes ulang di lab yang memang bisa dipercaya," kata Dradjad dalam keterangan yang diterima JPNN.com, Jumat (4/2).
Dradjad Wibowo mengungkap kasus sahabatnya yang dinyatakan positif Covid-19 setelah tes PCR di salah salah labkes baru ternama.
Anggota Komisi IX DPR RI Kurniasih Mufidayati meminta adanya pengusutan membongkar skandal tes PCR yang terkesan memositifkan seseorang seperti dialami ekonom INDEF Dradjad H Wibowo.
- Penghentian Sepihak Pendamping Desa, Wakil Ketua Komisi V DPR: Jangan Karena Like and Dislike
- KontraS Minta DPR Menghentikan Pembahasan Revisi UU TNI
- Dipo Nusantara DPR Dorong Pertamina Reformasi Tata Kelola untuk Kembalikan Kepercayaan Publik
- Parlementaria Raih Penghargaan Bergengsi di Ajang PRIA 2025, Selamat
- Rapat Bareng Komisi IV, Menhut Singgung Perintah Prabowo dan Penertiban PBPH
- APTISI Siap Laporkan Oknum DPR yang Diduga Mainkan Anggaran KIP Kuliah ke MKD