Soal Teror Kepala Anjing ke Pesantren Milik Habib Bahar, Ichwan Tuankotta Merespons Keras

jpnn.com, BOGOR - Kuasa hukum Habib Bahar bin Smith, Ichwan Tuankotta merespons aksi teror yang dialami kliennya berupa pengiriman paket berisi tiga kepala anjing pada Jumat (31/12) dini hari.
Tiga kepala anjing yang ada di sebuah kardus itu dilempar ke lingkungan Pondok Pesantren Tajul Alawiyyin milik Habib Bahar di wilayah Kabupaten Bogor, Jawa Barat.
Ichwan mempertanyakan dengan pihak yang melakukan aksi teror tersebut.
“Ngapain teror. Kan sudah ada yang laporin (Habib Bahar). Enggak usah pakai teror segala,” ujar Ichwan Tuankotta ketika dikonfirmasi, Jumat (31/12).
Sementara dari penuturan pihak pondok pesantren, pelaku berjumlah empat orang dengan mengendarai dua sepeda motor.
Satu orang di antaranya kemudian melempar kepala anjing.
“Dilempar ke dalam pondok oleh seseorang yang enggak tahu kami identitasnya. Saya enggak tahu maksudnya apa,” kata Ichwan.
Sementara itu, Aziz Yanuar yang juga kuasa hukum Habib Bahar merespons santai insiden teror itu.
Ichwan Tuankotta selaku kuasa hukum Habib Bahar bin Smith meminta kepada pihak yang tak suka dengan kliennya tak usah melakukan teror karena proses hukum terus berlanjut.
- Bea Cukai Batam Gagalkan Penyelundupan 93 Kg Sabu-Sabu dari Malaysia di Perairan Lagoi
- Konon Pengacara Baru Vadel Janjikan SP3, Razman Minta Keluarga Tagih Jika Tak Terbukti
- Pengacara Ungkap Tiga Kelemahan Jaksa Jawab Eksepsi Hasto, Silakan Disimak
- Jimmy Masrin Siap Terbuka & Kooperatif, Kuasa Hukum: Ini Masalah Utang yang Berstatus Lancar
- Brigadir Ade Kurniawan Jadi Tersangka Kasus Kematian Bayi, Kuasa Hukum Korban Ungkap Hal Ini
- Sengketa Tanah Rp 3,3 Miliar Mendiang Mat Solar Akhirnya Berujung Damai