Soal Teror Paris, Ini Permintaan Muhammadiyah Pada Pemuka Agama

jpnn.com - JAKARTA - PP Muhammadiyah mengutuk serangkaian aksi terorisme yang menewaskan ratusan orang di Paris, Perancis, Jumat (13/11) lalu. Organisasi Islam tertua di Indonesia ini menegaskan, tidak ada yang alasan bisa membenarkan tindakan brutal tersebut.
"Perbuatan yang penuh kekerasan seperti itu tidak boleh ditoleransi atas nama apapun," ujar Ketua Umum Muhammadiyah, Haedar Nasir, Minggu (15/11).
Haedar menambahkan, tindakan kelompok teroris di Paris itu sangat jauh dari ajaran Islam ataupun agama lainnya. Pasalnya, mereka justru menghancurkan kehidupan sesama manusia.
Haedar juga mengucapkan duka yang dalam kepada para korban dan keluarganya serta masyarakat Prancis. Dia pun mengimbau semua pemuka agama untuk semakin mengambil peran aktif dalam menghalau menyebarnya paham-paham terorisme.
"Kalangan agama harus bersatu mengutuk perbuatan yang berlawanan dengan nilai-nilai luhur agama dan kemanusiaan," kata Haedar. (dil/jpnn)
JAKARTA - PP Muhammadiyah mengutuk serangkaian aksi terorisme yang menewaskan ratusan orang di Paris, Perancis, Jumat (13/11) lalu. Organisasi Islam
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- 5 Berita Terpopuler: Tes PPPK Tahap Dua Dimulai, Honorer Kesulitan Cetak Kartu Ujian, Presiden Sampai Turun Tangan
- Astaga! Banyak Nama Terungkap dalam Sidang Dugaan Korupsi Mbak Ita
- Gaji sebagai Honorer Langsung Dihentikan, tetapi Bikin Senang
- Kasus Viral Ini Harus jadi Pelajaran Seluruh PPPK, Jangan Main-main
- Sidang Dakwaan Mbak Ita, Jaksa KPK Soroti Peran Suaminya sebagai Perantara
- Penyebab Utama Kartu Tes PPPK Tahap 2 Belum Bisa Dicetak, Jangan Panik ya