Soal Tetty Paruntu, Sekjen Golkar: Saya Cuma Baca di Media

Soal Tetty Paruntu, Sekjen Golkar: Saya Cuma Baca di Media
Bupati Minahasa Selatan, Tetty Paruntu di Istana Negara. Foto : Ricardo/JPNN

Selain itu, juga terkait  mutasi aparatur sipil negara (ASN) di kantornya yang mengakibatkan sekretaris daerah (daerah) diselidiki pihak berwajib.

Lodewijk mengatakan bahwa Tetty juga bertemu Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto di Istana Kepresidenan tersebut.

Dia menambahkan kehadiran Airlangga di Istana adalah untuk membantu mengklarifikasi persoalan Tetty.

“Saya tidak tahu, cuma membaca dari media pernyataannya Bu Tetty. Pak Airlangga ya membantu mengklarifikasi masalah itu,” ungkap anggota DPR dari dapil Lampung ini.

Lebih lanjut Lodewijk  tidak menampik bahwa kedatangan Tetty Paruntu ke Istana Kepresidenan pasti ada koordinasi dengan Partai Golkar.

“Yang pasti ada koordinasi dengan Golkar-lah,”  ujar mantan Danjen Kopassus TNI AD ini. (boy/jpnn) 

Tetty Paruntu yang disebut sebagai calon menteri dari Partai Golkar yang tidak sampai bertemu Presiden Jokowi.


Redaktur & Reporter : Boy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News