Soal Timnas Futsal Putri, Ade Lukman: Keputusan Tim Review Tak Bisa Diubah
jpnn.com, JAKARTA - KONI, Komite Olimpiade Indonesia (NOC), dan Kementerian Pemuda dan Olahraga cukup solid dalam mempertahankan keputusan Tim Review Peningkatan Prestasi Olahraga Nasional (PPON) Kemenpora soal skuad Kontingen Indonesia pada SEA Games 2021 yang akan digelar di Hanoi, Vietnam, 12-23 Mei 2022.
Tim Review telah memutuskan akan memberangkatkan Timnas Futsal Putra dan tidak akan memberangkatkan Timnas Futsal Putri meski menggunakan biaya mandiri untuk tampil di ajang multi event dua tahunan negara-negara Asia Tenggara tersebut.
"KONI Pusat mendukung keputusan Tim Review PPON yang di dalamnya juga ada anggota KONI Pusat. Hanya Timnas Futsal Putra yang akan diberangkatkan ke SEA Games 2021 Vietnam," kata Sekjen KONI Pusat Ade Lukman yang dihubungi, Selasa (12/4).
"Keputusan Tim Review tidak akan berubah karena berdasarkan prestasi dan track record. Timnas Futsal Putra yang dianggap berpeluang meraih medali. Dan, kami tidak menerima usulan untuk memberangkatkan Timnas Futsal Putri meski dengan biaya mandiri," tambah Ade Lukman yang juga Wakil Chef de Mission (CdM) Kontingen Indonesia untuk SEA Games 2021 Vietnam.
Berdasarkan prestasi memang Timnas Putra yang berpeluang. Karena, Timnas Futsal putra meraih medali perunggu pada SEA Games 2007, 2011, dan 2013.
Sedangkan Timnas Futsal Putri Indonesia baru pertama kali meraih perunggu pada 2017.
Penegasan Ade Lukman ini senada dengan pernyataan Deputi 4 Bidang Peningkatan Prestasi Olahraga Kemenpora, Chandra Bhakti yang menanggapi polemik yang berkembang akhir-akhir ini terkait keberangkatan Timnas Futsal ke SEA Games.
"Jadi, hasil tim review adalah yang putra, tetapi sekjen FFI [Federasi Futsal Indonesia] memaksa minta putri. Makanya, kami sudah bantah. Kami tetap pada keputusan kami, yakni futsal putra yang bisa ke SEA Games," tegasnya.
Tim Review memutuskan akan memberangkatkan Timnas Futsal Putra dan tak akan memberangkatkan Timnas Futsal Putri ke ajang SEA Games 2021.
- Indonesia Siap Jadi Penyelenggara FIBA 3x3 Challengger and Woman Series World Tour 2025
- Sembilan Inorga Ramaikan Jakarta Sport Festival 2024
- Kemenpora Pastikan Pembangunan Kepemudaan Selaras dengan Asta Cita Prabowo-Gibran
- HSP 2024, Menpora Dito Sebut Kemenpora Siap Sebagai Orkestrator Implementasi Perpres No 43 Tahun 2022
- Presiden Prabowo Titip Pesan Lewat Menko PMK saat Peringatan Hari Sumpah Pemuda di TMII
- Kemenpora Berikan Penghargaan di Malam Puncak Hari Sumpah Pemuda ke-96, Ini Daftarnya