Soal Tuduhan Lakukan Pelecehan, Gofar Hilman Bakal Lakukan Ini
jpnn.com, JAKARTA - Selebritas Gofar Hilman berencana mengambil langkah hukum terkait tudingan melakukan pelecehan seksual terhadap seorang wanita.
Dia mengaku akan melakukan hal tersebut lantaran merasa telah dirugikan secara materi maupun mental.
"Gue akan mengambil langkah tegas agar kejadian ini bisa mencapai titik terang dan menemukan kebenaran," tulis Gofar melalui akunnya di Twitter, baru-baru ini.
Pria yang tubuhnya dipenuhi tato itu merasa telah dicemarkan nama baiknya di media sosial.
"Gue sudah didakwa bersalah di ranah sosial tanpa melalui proses yang semestinya," katanya.
Penyiar radio itu mengatakan bahwa pihaknya telah mencoba berkomunikasi dengan wanita tersebut.
"Tim gue mencoba menghubungi tim pendampingnya, tetapi mereka enggan untuk berkomunikasi," lanjut Gofar.
Menurut Gofar, pihak perempuan tersebut ingin menyelesaikan masalah tersebut di kepolisian.
Gofar Hilman merasa sudah didakwa bersalah di ranah sosial usai dituduh melakukan pelecehan seksual.
- Guru Les di Palembang Ditangkap Gegara Pelecehan Seksual terhadap Murid
- Analisis Reza soal Hukuman Agus Buntung, Pria Disabilitas Pemerkosa Mahasiswi di NTB
- Gelar Aksi di Mabes Polri, Sakral Desak Mantan Kepala Daerah di Dumai Ini Segera Diproses Hukum
- Pria Disabilitas di NTB Tersangka Pemerkosaan, 13 Korban, Ada Videonya
- Mahasiswi Mengaku Korban Pelecehan Seksual Manajer BUMN Cabut Laporan, Alasannya
- Calon Bupati Biak Numfor Jadi Tersangka Pelecehan Seksual Sesama Jenis