Soal Tunggakan, Mitra Kukar: Bukan Empat Bulan, Tapi Sebulan
jpnn.com - JAKARTA - Rilis Asosiasi Pesepakbola Profesional Indonesia (APPI) yang menyebut Mitra Kukar Menunggak gaji empat bulan disebut hoax. Manajemen Mitra Kukar menyebut tunggakan gaji klubnya sejauh ini hanya satu bulan.
"Itu tidak benar. Kami sudah membayar kewajiban di September dan itu bulan kesembilan. Bulan ke-10 memang mis, bulan ke-11 masih ada jangka waktu sebelum jatuh tempo, jadi baru satu bulan," kata Presiden Klub Mitra Kukar Endri Erawan saat ditemui tadi pagi.
Dia memastikan, kewajiban pemain nantinya pasti akan diselesaikan. Namun, saat ini pihaknya masih berfokus untuk menyiapkan tim menyambut musim baru Indonesia Super League (ISL).
"Kami siapkan bersama, kewajiban kami siapkan, tim juga kami bangun," ucapnya.
Bagi dia, bayaran pemain tetap menjadi prioritas karena mereka telah berjuang musim lalu. Meski gagal ke final, jerih payah pemain sudah dijalani, sekarang tugas klub menyiapkan gaji mereka.
"Dalam beberapa hari pasti ada pembayaran," pungkasnya.
Endri hanya menyesalkan mengapa pengumuman rilis APPI tidak dibarengi konfirmasi ke manajemen. Padahal, pernyataan tunggakan yang empat bulan tersebut, belum tentu tepat karena saat ini masih belum jatuh tempo untuk tunggakan bulan kedua. (ama/mas)
JAKARTA - Rilis Asosiasi Pesepakbola Profesional Indonesia (APPI) yang menyebut Mitra Kukar Menunggak gaji empat bulan disebut hoax. Manajemen
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Piala AFF 2024: Alasan Shin Tae Yong Memilih TC Timnas Indonesia di Bali, Bukan Jakarta
- Jadwal Premier League Pekan Ini: Ujian Berat buat Man City
- Piala AFF 2024: Rafael Struick Tanda Tanya, Shin Tae Yong tak Gelisah
- BWF World Tour Finals 2024: The Last Dance Zheng Siwei/Huang Yaqiong
- PBSI Kembali Gelar WONDR by BNI BrightUp Cup 2024, Fan Bisa Merasakan Sensasi Berbeda
- Struktur Kepengurusan PBSI Periode 2024-2028, Taufik Hidayat Dikabarkan Turun Gunung