Soal Tuntutan Bonek Persebaya 1927, Menpora Tunggu BOPI
jpnn.com - USAHA Bonek Persebaya Surabaya 1927 untuk menemui Menpora Imam Nahrawi membuahkan hasil. Menpora meminta agar Badan Olahraga Profesional Indonesia (BOPI) bertindak.
Hampir seratus suporter terlihat bersemangat saat Menpora keluar dari pintu lobi depan kantor Kemenpora. Mereka menumpahkan uneg-unegnya terkait kondisi Persebaya Surabaya 1927 yang didukung mayoritas Bonek, ternyata diabaikan dan ditekan terus.
Imam pun menyambut dan menerima pernyataan dari Bonek. Dia menyebut, akan meminta BOPI untuk mendalami fakta yang disampaikan oleh Andi Peci dkk.
"Ini harus segera ditindaklanjuti oleh BOPI. Fakta-fakta seperti ini, saya kira BOPI memang perlu mendapat masukan yang imbang. Semoga ini menjadi sesuatu yang baru untuk bisa didalami BOPI," ujarnya sembari menerima berkas dari Bonek.
"Nanti kami tinggal tunggu hasil kajian dari BOPI pasti mereka akan verifikasi faktual juga kan. Seperti apa kebenarannya," imbuh menteri asal Sidoarjo tersebut.
Harapan Imam, setelah didalami oleh BOPI, nantinya tak ada lagi masalah ke depannya. Sebab, persoalan dualisme klub memang masih membekas sampai saat ini, sebagai imbas dualisme PSSI. (dkk/jpnn)
USAHA Bonek Persebaya Surabaya 1927 untuk menemui Menpora Imam Nahrawi membuahkan hasil. Menpora meminta agar Badan Olahraga Profesional Indonesia
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Race MotoGP Barcelona: Pecco Bilang Ada 8 Pembalap akan Menghalangi Martin
- Sembilan Inorga Ramaikan Jakarta Sport Festival 2024
- Luar Biasa! Pasangan Baru Thailand Juara Kumamoto Masters 2024
- Martin atau Pecco Juara Dunia MotoGP 2024? Ini Hitungannya
- Hasil UEFA Nations League: Jerman Berpesta Gol ke Gawang Bosnia-Herzegovina
- Pernah Bersama di Timnas Portugal, Cristiano Ronaldo Mendoakan Amorim Sukses di MU