Soal UN Jokowi Juga Beredar di Makassar

jpnn.com - MAKASSAR -- Profil Gubernur DKI Jakarta, Joko Widodo (Jokowi), ternyata ditemukan dalam soal ujian nasional (UN) SMA/sederajat di Makasar. Ini hasil temuan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kota Makassar.
Sekretaris Disdikbud Kota Makassar, Ismounandar, di Balaikota, Kamis (17/4) mengatakan, bahwa nama Jokowi muncul dalam mata ujian bahasa Inggris. Makanya, pihak Disdikbud memberikan rekomendasi kepada Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) untuk menghindari munculnya tokoh politik dalam soal.
"Pembuatan naskah soal yang heboh karena ada nama Jokowi di dalamnya. Itu kita evaluasi. Tidak apa-apa membuat naskah soal yang berkaitan dengan hal-hal aktual yang saat ini terjadi, namun bukan berarti mengambil tokoh politik, apalagi yang jelas-jelas sedang bersaing untuk jabatan tertentu," ujar Ismounandar seperti dilansir Fajar (JPNN Grup), Jumat .(18/4).
Menurutnya, Jokowi merupakan calon presiden (capres) sehingga tak layak masuk dalam naskah soal UN. "Tidak boleh ada tokoh politik dalam soal UN. Penulis soal mestinya tidak masuk ke politik," tambahnya. (zuk/ian)
MAKASSAR -- Profil Gubernur DKI Jakarta, Joko Widodo (Jokowi), ternyata ditemukan dalam soal ujian nasional (UN) SMA/sederajat di Makasar. Ini hasil
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Pakar Hukum UI Nilai KPK Terkesan Targetkan untuk Menjerat La Nyalla
- Wakil Ketua DPR Sufmi Dasco Dukung Industrialisasi Pedesaan Sebagai Model Nasional
- Nono Sampono: PIK 2 Terbuka untuk Semua Agama, Ini Wajah Toleransi Indonesia
- Ketua Umum Yayasan Sanggar Sinar Suci: Penyambutan Thudong adalah Simbol Persatuan Umat
- Aturan Blending BBM Jelas dan Legal, Penyidikan Harus Transparan
- Oknum Dokter Terduga Pelaku Pelecehan Seksual di Malang Dipolisikan Korban