Soal USBN Bocor, Disebar Melalui WA

Soal USBN Bocor, Disebar Melalui WA
Siswa mengerjakan soal ujian nasional. Ilustrasi Foto: dok.JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Kasus kebocoran soal ujian sekolah berstandar nasional (USBN) telah merembet juga di DKI Jakarta, jantung Indonesia.

Seorang guru SMA di Jakarta mengungkapkan, kebocoran soal ujian itu terjadi pada Minggu (19/3) atau H-1 pelaksanaan USBN.

Soal ujian yang bocor adalah PPKn dan PAI (Pendidikan Agama Islam).

Modusnya lembar soal ujian itu diunggal terlebih dahulu di layanan cloud Google Drive.

Kemudian link atau tautan untuk mengunduh naskah itu disebar melalui jaringan WhatsApp (WA).

’’Setelah dicocokkan dengan soal yang diujikan hari Senin-nya (21/3) ternyata cocok,’’ jelasnya seperti diberitakan Jawa Pos hari ini.

Diduga kuat kebocoran soal USBN di Jakarta tidak hanya terjadi untuk dua mata pelajaran itu.

Apalagi hampir seluruh SMA di Jakarta, menjalankan USBN berbasis kertas.

Kasus kebocoran soal ujian sekolah berstandar nasional (USBN) telah merembet juga di DKI Jakarta, jantung Indonesia.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News