Social Distancing Mungkin Terus Berlaku di Australia Sampai Vaksin Corona Ditemukan

Menurut Andrews, seluruh sekolah negeri di negara bagian Victoria akan dibuka, namun murid yang bisa belajar dari rumah, disarankan untuk terus melanjutkannya.
"Anak-anak anda akan menyelesaikan sekolah tahun ini. Mereka akan menerima sertifikat VCE (tanda lulus Kelas 12)."
"Kalau mereka tidak bisa belajar dari rumah, maka sekolah akan dibuka dan mereka akan mendapat pelajaran yang sama."
Pandemi virus corona

Ikuti laporan terkini terkait virus corona dari Australia dalam Bahasa Indonesia.
Dalam jumpa pers hariannya hari Selasa (7/04), Premier Andrews juga mengumumkan seorang perempuan berusia 80 tahunan meninggal semalam, di Melbourne.
Jumlah korban meninggal di Victoria akibat COVID-19 telah menjadi 11 orang.
Jumlah kasus corona di Victoria naik menjadi 1.191, setelah 33 kasus positif ditemukan selama 24 jam terakhir.
Sekarang ini ada 134 orang di rumah sakit di Victoria, dan 13 orang menjalani perawatan intensif.
Kapan kebijakan social distancing akan dicabut, demikian mulai timbul pertanyaan seperti ini di Australia, setelah adanya data yang menunjukkan angka penularan kasus corona menurun
- Sulitnya Beli Rumah Bagi Anak Muda Jadi Salah Satu Topik di Pemilu Australia
- Rusia Menanggapi Klaim Upayanya Mengakses Pangkalan Militer di Indonesia
- Dunia Hari Ini: Siap Hadapi Perang, Warga Eropa Diminta Sisihkan Bekal untuk 72 Jam
- Rusia Mengincar Pangkalan Udara di Indonesia, Begini Reaksi Australia
- Dunia Hari Ini: Katy Perry Ikut Misi Luar Angkasa yang Semua Awaknya Perempuan
- Dunia Hari Ini: Demi Bunuh Trump, Remaja di Amerika Habisi Kedua Orang Tuanya