Sofie Imam, Pria Situbondo yang Jadi Asisten Pelatih Fisik Timnas Indonesia

jpnn.com - JAKARTA - Komposisi pelatih Timnas Indonesia bertambah dengan kedatangan Sofie Imam.
Pria asal Situbondo itu menjadi pelatih fisik bersama Quentin Jacoba di Timnas Indonesia.
Ketua PSSI Erick Thohir mengungkapkan bahwa pria kelahiran 15 Maret 1988 itu dipilih oleh Patrick Kluivert setelah melalui beberapa kualifikasi.
Sofie yang merupakan asisten dari Nova Arianto di Timnas U-17 tersebut masuk dalam jajaran komposisi pelatih di skuad Garuda.
“Terpilihnya Sofie Imam sesuai kesepakatan dengan Coach Patrick dan tim untuk melibatkan pelatih lokal. Standar yang mereka minta tinggi," ujar Erick.
Mantan Presiden Inter Milan itu berharap Sofie bisa mengambil banyak ilmu dari para pelatih di Timnas Indonesia saat ini.
Sofie Imam merupakan alumni Universitas Malang. Dia tercatat memiliki lisensi AFC Fitness level 2A dan memiiki pengalaman menangani fisik para pesepak bola.
Kariernya gemilang dimulai pada 2018 silam saat bersama Persiba Balikpapan, Timnas U-18 (2019), dan U-20 (2022).
PSSI mengumumkan pelatih fisik baru pendamping Quentin Jacoba di Timnas Indonesia.
- Demi Timnas Indonesia, Dewa United Lepas Sjoerd Woudenberg
- Timnas Indonesia Langsung Bertolak ke Australia Besok Malam, Tidak Ada Sesi Latihan di Jakarta
- Erick Thohir Mania Optimistis Timnas Indonesia Menang Lawan Australia dan Bahrain
- PSSI Umumkan Komposisi Pelatih Timnas Indonesia, Kental Aroma Belanda
- Septian Bagaskara Bicara Persaingan Lini Depan Timnas Indonesia
- Patrick Kluivert: Masa-masa yang Menyenangkan di Depan Mata