Sofyan Djalil: Kalau Orang Luar Terlibat Mafia Tanah Mudah Diberantas

jpnn.com, TANGERANG - Menteri ATR/BPN Sofyan Djalil mengatakan daerah yang berkembang pesat seperti Kabupaten Tangerang menjadi peluang bagi mafia tanah.
Karena itu, dia berpesan kepada jajaran Kantor Pertanahan Kabupaten Tangerang untuk mendukung komitmen pemerintah dalam memberantas mafia tanah.
"Kalau orang luar yang melakukan praktik mafia tanah itu lebih mudah diberantas, tapi kalau ada oknum di dalam ini ikut terlibat, itu yang jadi masalah," tegas Menteri Sofyan saat mengunjungi Kantor Pertanahan Kabupaten Tangerang, Selasa (2/11).
Sofyan menilai Kabupaten Tangerang merupakan daerah yang cukup strategis karena pembangunan dan perkembangan di daerah tersebut yang sangat pesat.
"Dengan begitu, harga tanah di sini naik luar biasa, kemudian banyak sekali kegiatan ekonomi di sini," ungkap Menteri Sofyan.
Dia juga menyampaikan, kunjungannya kali ini fokus pada program Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL).
"Kita harus cari solusi terbaik untuk sertifikat tanah yang belum bisa diserahkan karena masyarakat belum menyerahkan bukti hak kepemilikan, keberatan bayar pajak, dan sebagainya," ujar Menteri Sofyan. (mcr18/jpnn)
Menteri ATR/BPN Sofyan Djalil meminta jajaran Kantor Pertanahan Kabupaten Tangerang mendukung pemberantasan mafia tanah.
Redaktur : Sutresno Wahyudi
Reporter : Tim Redaksi
- ATR/BPN: Hampir Seperlima Tanah di Jateng Belum Jelas Status Hukumnya
- Kepala BPN Ungkap Sertifikat Tanah di Rentang 1961-1997 Rawan Diserobot
- Kelompok Sunda Nusantara Palsukan STNK, Sertifikat Tanah, Surat Nikah
- Gubernur Herman Deru Dampingi Menteri Nusron Wahid Serahkan Sertifikat Puslatpur TNI AD
- Kejari Muba Tetapkan H Alim dan Amin Mansyur Tersangka Kasus Mafia Tanah
- DPR Bentuk Panja Usut Mafia Lahan di Batam, Pengamat: Panggil Menteri ATR/BPN