SOGO Genjot Penjualan Perlengkapan Rumah Tangga

SOGO Genjot Penjualan Perlengkapan Rumah Tangga
Ilustrasi Sogo. Foto: Sogo

jpnn.com, SURABAYA - SOGO Department Stores optimistis mampu meningkatkan sales perlengkapan rumah tangga sampai akhir 2019.

Kepercayaan diri manajemen tidak lepas dari pertumbuhan properti di Surabaya, Jawa Timur.

Manager Home Department SOGO Tunjungan Plaza Surabaya Ari Kristanty menyatakan, selama ini SOGO identik dengan menyediakan fashion dan kosmetik. Padahal, yang dijual tidak hanya itu.

”Ada juga home and living atau perabotan rumah dan barang anak-anak. Karena itu, tahun ini kami akan agresif mengedukasi masyarakat bahwa SOGO juga menjual berbagai produk untuk rumah,” ujar Ari saat Home Fair SOGO di Tunjungan Plaza, Jumat (1/2).

Menurut dia, pembangunan rumah, hotel, dan apartemen yang masif membuat permintaan terhadap perlengkapan rumah cukup tinggi.

 ”Karena faktor itu, tahun lalu kategori home and living SOGO berhasil meraih pertumbuhan penjualan sekitar 20 persen dibandingkan 2017,” jelas Ari.

Pencapaian tersebut ditopang produk matras yang berkontribusi terhadap penjualan sebesar 50 persen.

Jumlah itu disusul produk koper sebesar 20 persen. Sisanya adalah produk sprei, karpet, kursi kesehatan, dan lain-lain.

SOGO Department Stores optimistis mampu meningkatkan sales perlengkapan rumah tangga sampai akhir 2019.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News