Soldatenkaffe, Kafe Bernuansa Nazi di Bandung yang Hebohkan Dunia
Maksud Hati Ingin Tonjolkan Seni, Malah Dituduh Sebarkan Ideologi
Senin, 22 Juli 2013 – 08:08 WIB

Interior ruangan Soldatenkaffe di Bandung. Foto: Associated Press
Jika ditilik dari efek promosi, seharusnya Henry layak bergembira. Tulisan media online itu menyebar ke mana-mana. Bahkan menjadi trending topic di media mainstream seperti CNN, Daily Mail, dan The Sun. Namun, karena respons pembaca media-media tersebut negatif, Henry malah memutuskan untuk menutup Soldatenkaffe miliknya.
Berdasar pantauan, pada pintu masuk bangunan kafe empat lantai itu terpampang bendera dengan logo bulat bertulisan Kaffe Soldaten. Selain itu, terdapat simbol Nazi yang berupa elang jerman (iron eagle) berdiri di atas bendera swastika dengan lambang SS bolts.
Di ruang dalam, nuansa Nazi terasa lebih kental. Foto Adolf Hitler langsung menyambut pengunjung kafe. Sedangkan pada dinding kafe yang diblok warna merah ditempel kostum Wehrmacht atau pakaian angkatan bersenjata Nazi, helm tentara Jerman asli, dan foto-foto zaman perang Nazi.
Dalam tulisan hasil wawancara, Soldatenkaffe yang berlokasi di kawasan Paskal Hyper Square Bandung itu digambarkan menjadi tempat berkumpul dan propaganda ideologi Nazi. Ideologi tersebut memang mendapat penolakan keras di Eropa karena mendukung rasialisme dan ultranasionalis.
Sebagai kota pelesir dan mode, ada ratusan kafe dengan keunikan desain bangunan dan menu masakan di Kota Bandung. Namun, tidak ada yang memiliki
BERITA TERKAIT
- Semana Santa: Syahdu dan Sakral Prosesi Laut Menghantar Tuan Meninu
- Inilah Rangkaian Prosesi Paskah Semana Santa di Kota Reinha Rosari, Larantuka
- Semarak Prosesi Paskah Semana Santa di Kota Reinha Rosari, Larantuka
- Sang Puspa Dunia Hiburan, Diusir saat Demam Malaria, Senantiasa Dekat Penguasa Istana
- Musala Al-Kautsar di Tepi Musi, Destinasi Wisata Religi Warisan Keturunan Wali
- Saat Hati Bhayangkara Sentuh Kalbu Yatim Piatu di Indragiri Hulu