Solskjaer Ingin Perpanjang Kontrak Cavani Karena Punya Pengaruh Hebat

Meski demikian, Solskjaer menepis anggapan peran Cavani akan lebih dititik beratkan sebagai pemain pengganti.
"Ia jelas seorang pemain inti. Anda tidak dapat mengklasifikasikan kualitas pemain seperti dia sebagaimana yang lainnya."
"Ia mungkin akan menjadi pemain inti lebih banyak dibanding saat ia tidak menjadi pemain inti," papar pria Norwegia tersebut.
Cavani akan dapat dimainkan saat United menjamu Wolverhampton pada Selasa.
Namun, ia berpeluang kembali ditepikan setelah didakwa oleh FA akibat tulisannya di media sosial.
Setelah mencetak dua gol ketika United bangkit dari ketinggalan 0-2 untuk berbalik mengalahkan Southampton dengan skor 3-2 pada bulan lalu, Cavani berterima kasih kepada rekannya di Instagram.
Persoalan kemudian muncul, karena ucapan terima kasih yang disampaikan menggunakan kata dalam bahasa Spanyol "negrito," yang berarti orang kecil berkulit hitam.
Baik United maupun sang pemain saat itu mengatakan kata tersebut digunakan dengan maksud bergurau dan memiliki konotasi yang berbeda di Amerika Selatan.
Solskjaer ingin segera memperpanjang kontrak Cavani, karena pemain Uruguay itu dinilai punya pengaruh hebat.
- Leeds United & Burnley Promosi ke Premier League
- Liga Inggris: Aston Villa Taklukkan Newcastle United 4-1
- Kapan Semifinal Liga Champions Bergulir? Kans Muncul Raja Baru
- Liga Champions: Arsenal dan PSG Tembus Semifinal, Mitos di Munich Berlanjut?
- Liga Champions: Enrique Bilang Aston Villa Vs PSG Tak Terlupakan
- Perempat Final Liga Champions: Barcelona dan PSG Jadi Korban, tetapi Selamat