Solusi MenPAN-RB untuk Honorer Tercecer Harus Dikawal, Non-K2 Tendik Siaga
jpnn.com, JAKARTA -
Solusi Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPAN-RB) Azwar Anas untuk honorer tercecer atau tidak masuk pendataan non-ASN tahun 2022 mendapatkan respons positif.
Dewan Pembina Forum Honorer Non-Kategori Dua Indonesia (FHNK2I) Raden Sutopo Yuwono mengatakan menu pengaduan bagi honorer yang belum masuk pendataan Badan Kepegawaian Negara (BKN) tahun 2022 sangat membantu.
Terlebih banyak honorer tenaga kependidikan (tendik) belum masuk pendataan BKN 2022.
"Kami sangat berharap kebijakan dan menu pengaduan segera diwujudkan agar teman-teman honorer non-K2 tendik yang tidak ikut pendataan bisa mengajukan sanggahan dan masuk pendataan menyusul rekan-rekannya yang sudah masuk database BKN lebih dahulu," tutur Sutopo kepada JPNN.com, Minggu (28/1).
Sutopo berharap honorer tercecer ini bisa terakomodasi dalam rekrutmen PPPK 2024, apalagi kuota yang disiapkan pusat sangat banyak.
Dari sekitar 1,3 juta formasi PPPK untuk instansi daerah, 500 lebih untuk formasi teknis termasuk di dalamnya tendik.
"Menteri Anas kan sudah memastikan honorer yang masuk data BKN akan diangkat menjadi PPPK tahun ini. Kami berharap peluang tersebut terbuka juga untuk honorer tercecer," ucap Sutopo.
Solusi MenPAN-RB Azwar Anas untuk honorer tercecer harus dikawal, non-K2 tendik siaga
- Seluruh Honorer Database BKN & Tercecer Jadi Peserta Seleksi PPPK 2024, Suket Tak Masalah
- Jumlah Honorer Ikut PPPK 2024 Tahap 2 Lebih Banyak Dibanding Gelombang 1
- Andri Berharap Supriyani Guru Honorer Lulus PPPK 2024, Tes Sebelum Sidang Putusan
- 5 Berita Terpopuler: Siap-Siap Perubahan Penempatan Guru PPPK, Ada yang Menolak, Ternyata
- Guru Supriyani Tetap Ikut Tes PPPK Meski dapat Afirmasi
- Khusus Calon PPPK, Ini Info Terkini dari Bu Ani