Solusi Rumah Tetap Bersih saat Asisten Rumah Tangga Mudik Lebaran

jpnn.com, JAKARTA - Aplikasi jasa rumah tangga, bTaskee Indonesia menawarkan solusi untuk menjawab masalah kebersihan menjelang Hari Raya Idulfitri.
Marketing Manager bTaskee Indonesia, Diana Liudin menjelaskan pihaknya menghadirkan inovasi terbaru bertajuk ‘Ketupat’ alias Kejutan bPoint Hemat campaign.
Kampanye ini menyediakan fitur Pre-Booking dan Gamification yang dapat menjawab kebutuhan rumah tangga selama Ramadhan dengan praktis dan menguntungkan.
Diana menganalisa perilaku dan kebutuhan konsumen terkait jasa kebersihan, terutama di bulan Ramadan dan menjelang lebaran meningkat.
Khususnya, layanan Home Cleaning, Deep Cleaning, dan Upholstery, yang paling banyak diminati selama Ramadhan
Fenomena tersebut biasanya terjadi karena asisten rumah tangga (ART) yang mudik ke kampung halaman saat lebaran.
Diana menyatakan bTaskee bisa menjadi ART pengganti dengan berbagai tawaran yang memudahkan, dibanding sistem konvensional.
Adapun kemudahan yang didapat di antaranya harga transparan tanpa biaya tambahan, peralatan kebersihan lengkap, serta pemesanan langsung melalui aplikasi.
Aplikasi jasa rumah tangga, bTaskee Indonesia menawarkan solusi untuk menjawab masalah kebersihan menjelang Hari Raya Idul Fitri.
- Fitur Kantong UMKM Memberi Banyak Kemudahan bagi Pelaku Usaha Yogyakarta
- PP Hima Persis Hadirkan Aplikasi Satind Sebagai Upaya Digitalisasi Organisasi
- 1,4 Juta Kendaraan Kembali ke Jabotabek pada H+5 Lebaran
- Arus Balik Lebaran 2025, 2 Juta Kendaraan Melintasi Jalur Arteri Jabar
- Malam Tadi Puncak Arus Balik di Jalur Selatan Nagreg Terlewati
- Dirut Jasa Raharja Minta Pemudik Tetap Utamakan Keselamatan