Sony Jaga Asa Juara Tunggal Putra

Sony Jaga Asa Juara Tunggal Putra
Sony Jaga Asa Juara Tunggal Putra

jpnn.com - BROENDBY- Indonesia masih memiliki harapan untuk merebut gelar juara tunggal putra Denmark Open Superseries Premier 2013. Itu terjadi setelah Sony Dwi Kuncoro berhasil lolos ke babak perempat final.

Tiket itu diraih usai Sony menggasak wakil Jepang, Kenichi Tago dalam permainan straight set dengan skor 21-16, 21-8 di laga yang dilangsungkan di Broendby Stadion, Denmark, Jumat (18/10) dini hari WIB.

Kemenangan Sony cukup sensasional. Sebab, dia memasuki lapangan dengan banyak beban. Sony merupakan satu-satunya harapan Indonesia untuk merebut gelar juara tunggal putra di turnamen dengan total hadiah USD 400 ribu tersebut.

Selain itu, Tago juga bukan lawan yang mudah. Wakil Jepang itu adalah unggulan keempat di Denmark Open. Nyatanya, Sony tampil solid. Dia mampu menunjukkan performa terbaiknya untuk menyudahi perlawanan Tago.

Di babak perempat final, Sony akan ditantang wakil Thailand, Tanongsak Saensomboonsuk. Lolosnya Sony menjadikan Indonesia memiliki tiga wakil di babak perempat final.

Dua wakil lainnya ialah ganda putra Mohammad Ahsan/ Hendra Setiawan dan ganda campuran Tontowi Ahmad/ Liliyana Natsir. (jos/jpnn)    

 


Berita Selanjutnya:
RD Urung Gunakan Timnas U-19

BROENDBY- Indonesia masih memiliki harapan untuk merebut gelar juara tunggal putra Denmark Open Superseries Premier 2013. Itu terjadi setelah Sony


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News