Sony Kenalkan SSD Eksternal Tangguh di Darat dan Air
jpnn.com - Membantu kinerja para fotografer, videografer dan pekerja kreatif lainnya, Sony memperkenalkan penyimpanan SSD eksternal tangguh berkecepatan tinggi.
Perangkat penyimpanan data tersebut diklaim lebih kuat sehingga cocok untuk aktivitas outdoor. Menariknya, SSD eksternal Sony ini sudah memiliki sertifikasi IP67 sehingga tahan terhadap air dan debu.
Dilansir PetaPixel, Minggu (6/4), perangkat juga diklaim tahan guncangan ketika terjatuh dari ketinggian 1 meter, serta tahan terhadap tekanan hingga 6000 kgf. Sony juga mengklaim SSD barunya tahan jika dibengkokan hingga 2000 kgf.
Port USB Type-C juga antiair termasuk data di dalamnya, meski tidak ada penutup karet atau dimasukkan ke kedalaman hingga 1 meter.
Ada dua seri SSD dari Sony, meliputi seri SL-C yang memiliki kecepatan baca dan tulis 540MB/s, sedangkan seri SL-M dengan kecepatan baca dan tulis hingga 1000MB/s menggunakan teknologi NVMe SSD.
“Akses data sangat cepat itu membuat alur kerja profesional lebih efisien, baik ketika ingin memroses foto resolusi tinggi atau video 4K, menduplikasi file asli ke perangkat lain atau mengedit banyak gambar sekaligus,” kata Sony.
Kedua seri SSD itu dibalut bodi aluminium berpola mirip dengan permukaan gelombang demi proteksi secara keseluruhan. Warna perak dengan aksen kuning membuat SDD mudah dikenali di antara perangkat lainnya.
Spesifikasi dan fitur lainnya yang ditawarkan adalah sistem enkripsi AES 256-bit, lampu indikator LED dan intelligent utility software. SSD seri SL-M dan SL-C akan tersedia dalam kapasitas 500 GB, 1 TB dan 2 TB.
Membantu kinerja para fotografer, videografer dan pekerja kreatif lainnya, Sony memperkenalkan penyimpanan SSD eksternal tangguh berkecepatan tinggi.
- Sony Bersiap Merilis PS5 Pro, Sebegini Harganya
- Konon, Sony PS5 Pro Didukung GPU dan Peningkatan Lainnya
- Kabar PHK Terbaru, Sony Pangkas 900 Karyawan di Seluruh Dunia
- Sony Lakukan Pembaruan di PS5, Penting!
- Sony Mengumumkan Inovasi yang Mampu Merevolusi Pengalaman Bermain Gim
- Sony Diisukan Bakal Menghapus Merek Ponsel Pintar Xperia, Ada Gantinya?