Sophia Latjuba Harus Netral Pilih yang Terbaik

Sophia Latjuba Harus Netral Pilih yang Terbaik
Sophia Latjuba saat ditemui di kawasan Senayan, Jakarta Selatan. Foto: Djainab Natalia Saroh

jpnn.com, JAKARTA - Aktris Sophia Latjuba mengaku senang bisa ikut ambil bagian dalam kontes kecantikan Miss Grand Indonesia 2018.

Mantan kekasih Ariel Noah ini didapuk menjadi juri pada malam Preliminary di Sari Pacific Jakarta, Thamrin, Jakarta Pusat, Senin (16/7).

"Saya melihat bakat wanita-wanita cantik yang merepresentasikan wilayah dan pemenangnya akan membawa nama Indonesia keluar," katanya di sela acara.

Pemain film Danur ini pun sangat selektif dalam memilih para finalis.

Dia mempunyai beberapa kriteria penilaian untuk menyaring para finalis yang nantinya bakal mewakili Indonesia di ajang Miss Grand International.

"Banyak ya (kriteria) skill, keunikan, ya keseluruhan aja, knowledge of course, public speaking, dan lain-lain," terangnya.

Sebagai juri, Sophia berusaha netral dalam memberi penilaian kepada para finalis.

"Saya sebagai orang Jawa Timur dan Bugis, Sulawesi Selatan, tapi saya harus mengesampingkan itu, harus sangat netral," tandasnya. (mg7/jpnn)


Sebagai juri, Sophia Latjuba berusaha netral dalam memberi penilaian kepada para finalis Miss Grand Indonesia.


Redaktur & Reporter : Djainab Natalia Saroh

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News