Sopir Pajero yang Viral di Medsos Akhirnya Hadir di Kantor Polisi, Lihat Tangannya

Sopir Pajero yang Viral di Medsos Akhirnya Hadir di Kantor Polisi, Lihat Tangannya
Penampakan pengemudi Yaris, Yohanes (kiri) dan pengendara Pajero, William (kanan) berjabat tangan setelah berdamai di Gedung Ditreskrimum Polda Metro Jaya, Senin (23/5). Foto: Fransiskus Adryanto Pratama/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Pengemudi Toyota Yaris bernama Yohanes Aditya Sutanto (28) akhirnya berdamai dengan sopir mobil Pajero bernama William Yani.

Perdamaian keduanya dilakukan setelah bertemu di Mapolda Metro Jaya, Senin (23/5).

Keduanya diketahui sempat terlibat cekcok di depan gerbang tol Tomang, Jakarta Barat, pada Minggu (22/5) hingga videonya viral di media sosial (medsos).

Kasus ini sebenarnya sudah dilaporkan ke Polda Metro Jaya. Laporan Yohanes teregister dengan nomor LP/B/2478/V/2022/SPKT/POLDA METRO JAYA.

Namun, penyidik Polri melakukan upaya mediasi terhadap keduanya hingga disepakati kasus diselesaikan secara damai.

Di hadapan awak media, pelapor Yohanes mengaku sudah mencabut laporan yang sempat dia lakukan di Polda Metro Jaya.

Antara Yohanes dan William pun sudah bertatap muka langsung dan saling berjabat tangan di depan Gedung Ditreskrimum Polda Metro Jaya.

Penyelesaian kasus itu sendiri difasilitasi oleh penyidik Ditreskrimum Polda Metro Jaya pada Senin (23/5).

Kasus penganiayaan yang dialami sopir Toyota Yaris, Yohanes Aditya Sutanto berakhir damai. Dia sudah bertemu dengan pengendara Pajero bernama William Yani.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News