Sopir Pikap Hantam 4 Motor di Jakarta Selatan, Polisi Langsung Bertindak
jpnn.com, JAKARTA - Kecelakaan lalu lintas melibatkan mobil Daihatsu pikap yang dikemudikan TP terjadi di depan Citos, Cilandak, Jakarta Selatan pada Rabu (12/1) pukul 11.40 WIB.
Kanit Laka Lantas Jakarta Selatan AKP Sigit mengatakan sopir diduga kehilangan konsentrasi lalu menabrak 4 kendaraan sekaligus yang terparkir di sisi kiri jalan.
"Pengendara motor Honda Vario berinisial FRMS mengalami luka ringan pada bagian jari-jari tangan (kanan dan kiri) terus berobat di RS Fatmawati," kata AKP Sigit.
Menurutnya, kecelakaan bermula dari kendaraan Daihatsu yang melaju dari arah barat menuju ke arah timur.
Sopir yang kurang konsentrasi menabrak 2 motor Honda Vario, Yamaha Fino, dan Honda PCX.
"Semua kendaraan yang terlibat kecelakaan mengalami kerusakan," jelas Sigit.
Saat ini, polisi masih melakukan penyelidikan guna mengetahui penyebab kecelakaan.
AKP Sigit juga enggan membeberkan penyebab sopir Daihatsu kurang konsentrasi.
Sopir yang mengendarai mobil Daihatsu kurang konsentrasi, lalu menabrak 4 motor sekaligus. Aduh.
- Terbukti Bersalah, Marisa Putri Penabrak IRT di Pekanbaru Divonis 8 Tahun Penjara
- Kereta Api Rajabasa Tabrak Toyota Rush, 1 Orang Tewas
- 5 Berita Terpopuler: Korban Tewas di TKP, Penyebab Kematian Pekerja IKN Diselidiki, Polisi Bergerak
- Kecelakaan di Puncak Bogor, Satu Orang Meninggal, 18 Luka-Luka
- Sahroni Minta Polri Bikin Aturan, Mobil Baru Wajib Dilengkapi Dashcam
- Truk Bawa Pendukung Paslon Bupati Tolikara Terbalik, 5 Orang Tewas, Lainnya Luka-Luka