Sopir Sebabkan Kecelakaan, Rian D'Masiv Bakal Lapor Polisi?

jpnn.com, JAKARTA - Musikus Rian D'Masiv mengaku sempat kesal dengan sopir yang menyebabkan dia dan angota bandnya kecelakaan.
Sebab, dia menduga kecelakaan tersebut terjadi akibat sang sopir mengantuk.
"Ya, harusnya kalau mengantuk berhenti," ujar Rian D'Masiv di kawasan Pondok Indah, Jakarta Selatan, baru baru ini.
Menurut Rian, sang sopir seakan menyadari kelalaiannya dan meminta maaf sambil menangis.
Meski begitu, pemilik nama asli Rian Ekky Pradipta itu menilai tetap harus menegur sopir tersebut.
"Untungnya dia enggak kabur, kooperatif," ucapnya.
Namun, dia belum tahu apakah akan melaporkan sang sopir ke pihak kepolisian atas kecelakaan lalu lintas itu.
Pelantun Diam Tanpa Kata itu pun menyerahkan persoalan tersebut sepenuhnya kepada pihak manajemen.
"Manajemen yang menentukan," kata Rian.
Rian D'Masiv mengaku sempat kesal dengan sopir yang menyebabkan kecelakaan di Situbondo, Jawa Timur.
- Sopir Adu Banteng dengan Bus Rombongan Bonek Akhirnya Tewas
- 2 Politikus Gerindra di Banggai Lapor Polisi Setelah jadi Korban Penganiayaan
- Arus Balik Lebaran Padat, Polda Jateng Minta 2 Sopir Dalam Satu Kendaraan
- Uang Kompensasi Sopir Angkot Dipotong, Dishub Jabar: Itu Sukarela
- D'Masiv Bakal Meriahkan MUSEXPO 2025 di Los Angeles
- Sopir Asal Mura Gelapkan Uang Hasil Jual Ayam di Tempat Kerja, Uangnya Dipakai Judi Slot