Sore Ini Jalur Puncak-Cianjur Ramai Lancar
jpnn.com, CIANJUR - Sore ini jalur Puncak-Cianjur, Jawa Barat (Jabar) ramai lancar meski volume kendaraan yang melintas mengalami peningkatan.
Kendaraan dengan tujuan tempat wisata alam yang banyak terdapat di wilayah Puncak hingga Cipanas.
Pantauan Minggu petang, petugas sempat memberlakukan sistem satu arah menuju Bogor karena ekor antrean mencapai Puncak Pass, selang satu jam antrean mulai mencair dan arus lalu lintas berjalan normal dari kedua arah.
Sejumlah rekayasa lalu lintas dilakukan untuk mengantisipasi terjadinya macet total.
Volume kendaraan yang melintas dari arah Bogor menuju Cipanas, didominasi kendaraan bernomor polisi Jabodetabek tujuan tempat wisata alam di kawasan Kebun Raya Cibodas, Sevillage, dan tempat perkemahan di kawasan Pacet.
Antrean kendaraan dengan laju tersendat sempat terlihat menjelang sore, namun, tidak menyebabkan macet.
KBO Lantas Polres Cianjur Iptu Yudistira mengatakan sejak pagi hingga Minggu petang, volume kendaraan mulai meningkat, namun tidak menyebabkan antrean yang cukup panjang hanya laju kendaraan tersendat di sejumlah titik seperti Jalan Raya Pacet, Cipanas, dan Hanjawar.
"Arus kendaraan sejak pagi hingga siang terlihat ramai lancar, namun menjelang petang sempat diberlakukan sistem satu arah, karena ekor antrean menuju Bogor sudah sampai Puncak Pass," katanya.
Petugas sempat memberlakukan sistem satu arah menuju Bogor karena ekor antrean mencapai Puncak Pass.
- BPKP Usulkan Rancangan Kebijakan MRPN Lingkup Pemerintah Daerah
- Pengamat Tata Kota Sebut Aparat Lemah kepada Preman Bisa Hilangkan Kepercayaan Publik
- Pembongkaran Pasar Tumpah Bogor Dibatalkan, Warga Ancam Bongkar Sendiri
- Mak-Mak Majelis Taklim Dukung Rena Da Frina Pimpin Kota Bogor
- Preman Pasar Tumpah Bogor Provokasi Tolak Penggusuran, IPW: Polisi Jangan Kalah
- Kebakaran Gudang Alat Dekorasi di Bogor Sebabkan Satu Orang Meninggal