Sore Ini Tersangka Baru Pembunuh Brigadir J Diumumkan, Siapa Dia?
jpnn.com, JAKARTA SELATAN - Polri segera mengumumkan tersangka baru kasus kematian Brigadir Nofriansyah Yosua Hutabarat atau Brigadir J pada Selasa (9/8) ini.
Kadiv Humas Polri Irjen Dedi Prasetyo mengatakan pengumuman dilakukan di Mabes Polri pada sore hari.
"Insyaallah, sore ini," kata Dedi ketika dikonfirmasi wartawan, Selasa pagi.
Menurut Dedi, pengumuman tersangka ketiga akan disampaikan secara resmi oleh Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo di Mabes Polri.
"Iya, betul (diumumkan oleh Kapolri)," kata Dedi.
Dedi menambahkan pengumuman rencananya dilakukan di atas pukul 16.00.
"(Diumumkan) di atas pukul 16.00 WIB, coba koordinasi dengan kepala biro nanti sampaikan kepada teman-teman (media)," kata Dedi.
Bareskrim Polri telah menetapkan dua orang tersangka dalam kasus pembunuhan Brigadir J di Duren Tiga, Jakarta Selatan.
Polri bakal mengumumkan tersangka baru kasus kematian Brigadir J pada sore ini. Pengumuman dipimpin langsung oleh Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo.
- Alvin Lim Sebut Ferdy Sambo Tak Pernah Ditahan di Lapas Salemba, Kalapas Ungkap Fakta Ini
- Sejak 4 Agustus 2023 Richard Eliezer Bebas Bersyarat
- LPSK Cabut Perlindungan, Bharada E Dapat Perlakuan Khusus di Tahanan Bareskrim?
- Polri Tegaskan tidak Ada Perlakuan Istimewa untuk Richard Eliezer di Tahanan
- 5 Berita Terpopuler: PPPK 2022 Kacau, Waspadai Penipuan Pasca-Kelulusan, Ada Apa dengan SSCASN?
- Reza Indragiri Membandingkan Richard Eliezer dengan Norman Kamaru