Sori, Lapak Mbak Inul di Instagram Bukan untuk Berdebat Politik

Sori, Lapak Mbak Inul di Instagram Bukan untuk Berdebat Politik
Inul Daratista. Foto: Instagram/Inuldaratista

jpnn.com - Penyanyi Inul Daratista membuat pengumuman melalui akunnya di Instagram. Isinya adalah keputusannya memblokir warganet yang menjadikan akunnya di Instagram sebagai tempat berdebat soal politik.

"Mohon maaf buat para netizen yang saya block, dengan alasan bahwa saya bukan orang politik, jangan ngomongin politik yang berlebihan di lapak saya. Apalagi yang pro kontra dan yang memancing-mancing komen panas," ujar Inul melalui akunnya di Instagram, Sabtu (16/2).

Pemilik goyang Ngebor itu mengatakan, media sosial baginya adalah tempat untuk bersenang-senang. Selain itu, Inul juga memanfaatkan medsos untuk bersilaturahim dengan para penggemarnya.

Oleh sebab itu, Inul tidak membiarkan netizen berdebat politik di kolom komentar akun miliknya. Dia mengancam akan memblokir pengikutnya yang berkomentar negatif.

"Lapak saya buat happy, nyambung silaturahim. Semoga paham. Sekali lagi saya pribadi mohon maaf lahir bathin. Masih ngomong negatif saya akan block," ujar istri Adam Suseno itu.(mg3/jpnn)


Penyanyi Inul Daratista memutuskan memblokir para pengikutnya di Instagram yang menjadikan akunnya sebagai tempat berdebat soal politik.


Redaktur & Reporter : Dedi Yondra

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News